Aneka Manfaat Buah Tinta untuk Kesehatan

Aneka Manfaat Buah Tinta untuk Kesehatan

Naviri.Org - Tinta (Phytolacca americana L.) adalah tanaman yang biasa tumbuh liar di tempat-tempat yang memiliki kandungan air cukup, hingga sering menjadi gulma di perkebunan. Di Indonesia, tumbuhan ini juga populer dengan nama bayam belanda.

Tumbuhan tinta bisa dibilang sebagai tanaman beracun, karena seluruh bagiannya mengandung racun. Begitu pula buahnya. Buah tinta memiliki bentuk bulat agak pipih, dengan diameter 0,7 cm. Buah yang masih muda memiliki warna merah atau hijau, sedangkan yang telah matang berwarna hitam. Jika buah yang matang dipencet, dari dalam buah akan keluar cairan berwarna hitam kebiruan. Karena hal itu pulalah, buah ini disebut tinta, karena memiliki cairan mirip tinta.

Selain memiliki nama tinta di Indonesia, buah ini juga populer di berbagai negara lain, dengan aneka nama berbeda. Beberapa nama yang lekat dengan buah tinta di antaranya adalah American pokeweed, pokeweed, pokeberry, red ink plant, pigeonberry, virginia poke, American nightshade, cancer jalap, coakum, garget, inkberry, pigeon berry, pocan, pokeroot, or polk salad, pokeberry, redweed, scoke, red ink plant, dan chui xu shang lu.

Meski tumbuhan dan buah tinta mengandung racun, namun tumbuhan dan buah ini sangat terkenal di banyak negara, karena sering dijadikan bahan pembuatan ramuan tradisional. Hal itu tak bisa dilepaskan dari kenyataan bahwa buah ini mengandung aneka senyawa kimia penting, semisal saponin, triterpene, phytolaccagenin, phytolaccoside A, B, C, D, E, F, G (esculentoside E), phytolaccagenic acid, oleanolic acid, Triterpene alcohols: α-spinasterol, phytolaccatoxin, tanin, caryophyllene, lectins, dan jaligonic acid.

Sementara dalam hal nutrisi, dalam 100 gram buah tinta terdapat kandungan berikut:
  1. Protein: 31 gr
  2. Lemak: 4,8 gr 
  3. Karbohidrat: 44 gr 
  4. Serat: 0 gr
  5. Abu: 20,2 gr 
  6. Kalsium: 631 mg
  7. Fosfor: 524 mg
  8. Zat besi: 20,2 mg
  9. Magnesium: 0 mg
  10. Natrium: 0 mg
  11. Kalium: 0 mg
  12. Seng: 0 mg
  13. Vitamin A: 62 mg
  14. Tiamin (vitamin B1): 0,95 mg
  15. Riboflavin (vitamin B2): 3,93 mg
  16. Niasin (vitamin B3): 14,3 mg
  17. Vitamin C: 1.619 mg
Karena kandungan senyawa dan nutrisinya tersebut, sejak dulu tumbuhan serta buah tinta dimanfaatkan sebagai obat tradisional, meski mengandung racun. Di antara manfaat pengobatan yang terdapat dalam buah tinta adalah sebagai pencahar, obat kanker, analgesik, anti-inflamasi, obat gatal-gatal, antihistamin, obat reumatik, obat arthritis, obat jerawat, dan obat dermatitis.

Selain untuk pengobatan, daun tinta yang masih muda juga kerap dijadikan sayur. Namun, karena memiliki kandungan racun, mengonsumsi daun tinta dalam jumlah banyak bisa menimbulkan dampak keracunan.

Karenanya, jika Anda kebetulan ingin memanfaatkan buah tinta untuk pengobatan, Anda perlu bimbingan ahli herbal atau ahli pengobatan tradisional yang telah berpengalaman. Agar manfaat yang dikandungnya tidak menimbulkan dampak berbahaya akibat kandungan racunnya.

Related

Health 2501473063072375775

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item