Membaca Sifat dan Karakter Wanita Berdasarkan Rambutnya

Membaca Sifat dan Karakter Wanita Berdasarkan Rambutnya

Naviri.Org - Bagi wanita, rambut adalah bagian tubuh yang selalu mendapat perhatian lebih. Pasalnya, rambut yang terawat akan ikut mendukung kecantikan. Karenanya, berbagai perawatan selalu dilakukan para wanita, agar memiliki rambut yang indah, cantik, dan terawat.

Terkait rambut, ada wanita yang menata rambutnya dengan belah tengah, belah pinggir, ada pula yang tanpa belahan, dan lain-lain. Ternyata, rambut wanita tidak hanya menjadi penunjang kecantikan, tapi juga dapat menjadi sarana untuk membaca sifat dan karakternya. Berikut ini ulasannya.

Rambut model belahan kiri 

Wanita dengan model rambut terbelah di bagian kiri memiliki sifat tenang, bijaksana, lembut, dan tulus. Dengan kemauan yang keras, dia cocok menjadi pemimpin, serius dalam menjalin cinta, namun tidak begitu tertarik dengan percintaan.

Rambut panjang belah tengah 

Wanita dengan rambut seperti ini penuh dengan perasaan, tidak suka bertikai dengan siapa pun, tidak suka diabaikan, cintanya kerap tidak sesuai dengan harapan, dan narsistik. Dia juga menyukai sastra, film, dan memiliki kemampuan literal yang baik.

Rambut pendek belah tengah

Dia wanita yang rasional, pragmatis, seorang pengelola yang terampil, lembut, penuh semangat dedikasi, tipe wanita dan istri yang baik dan suka dipuji.

Model rambut tanpa belahan 

Dia wanita yang sangat percaya diri dengan rupa dan bentuk tubuhnya, memiliki kepribadian kuat, aktif dalam pergaulan, suka menjadikan dirinya sebagai pusat perhatian, namun emosinya tidak stabil, mudah berubah, dan mudah putus asa.

Rambut belah kanan 

Dia cenderung angkuh, menganggap diri hebat, memandang sebelah mata pada orang lain, dan kurang punya pendirian. Namun, dia juga perfeksionis yang penuh dengan kreativitas, selalu memunculkan ide-ide baru yang unik, juga berani melakukan hal-hal baru dan mencobanya.

Selain ulasan di atas, karakter wanita juga dapat dilihat dari bentuk rambutnya, apakah kasar, halus, tipis, atau tebal. Berikut ulasannya.

1. Rambut kasar: Keras kepala, tidak mau mengalah, tubuhnya senantiasa sehat, dan cenderung temperamental (cepat marah).

2. Rambut tipis: Lembut, anggun, fisik agak lemah. Biasanya tidak suka berpikir, kurang semangat kerja, penakut, cemas tidak menentu, stagnan.

3. Rambut lebat: Umumnya lembut dan hangat, bekerja cepat dan tegas, serius dalam pekerjaan, memiliki fisik yang baik (sehat).

4. Rambut tipis, jarang, lembut, halus: Karakter pasif, rasional, mudah terbenam dalam kesedihan.

5. Bagian ujung rambut tebal, padat: Hangat dan terbuka, pekerja keras, tidak suka berkelompok, suka menyendiri, mudah jatuh dalam kerja keras seumur hidup.

6. Ujung rambut tipis, jarang: Lembut, pekerja keras, tekun.

7. Rambut keras: Biasanya berbadan sehat, keras kepala, bebal, energik, penuh semangat.

8. Rambut lembut: Lembut, kemauan lemah.

9. Rambut tebal, keras, hitam dan kasar: Tempramental, beringas, hasrat menaklukkan sangat kuat, tegas, berani memutuskan pilihan.

Baca juga: Membaca Sifat dan Katakter Pria Berdasarkan Rambutnya

Related

Psychology 4797535005831877511

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item