Misteri Munculnya Gumpalan Rambut Misterius di Alaska

Misteri Munculnya Gumpalan Rambut Misterius di Alaska

Naviri Magazine - Mendapati gumpalan rambut yang aneh di dinding rumah kita pasti akan membuat kita terkejut dan bertanya-tanya. Apalagi jika gumpalan rambut aneh dan misterius itu bisa berpindah dari satu tempat ke tempat lain. Kenyataan itulah yang terjadi di beberapa gedung di Alaska.

Ketika musim gugur, beberapa gedung di Alaska sering terlihat memunculkan rambut di bagian temboknya. Gumpalan cokelat kasar tersebut akan menghilang pada malam hari, dan berpindah ke tempat lain setiap pagi berikutnya.

Setelah diamati lebih dekat, gumpalan tersebut sebetulnya bukan rambut, melainkan kumpulan dari ribuan kaki binatang bernama "daddy longlegs". Binatang ini mudah mengering, sehingga mengumpulkan kaki secara berkelompok menjadi cara mereka untuk mempertahankan kelembapan.

Daddy longlegs juga memanfaatkan gumpalan kaki sebagai alat perlindungan. Oleh karena mereka tidak memiliki racun atau jaring (dua ciri utama yang membedakannya dari laba-laba), maka penampakan rambut misterius berguna untuk menakuti dan mengusir pemangsa.

Selain di Alaska, daddy longlegs juga dapat hidup dengan baik di wilayah lainnya, termasuk Asia. Gumpalan terbesar dari persatuan kaki mereka pernah ditemukan di Tiongkok pada tahun 2005, di mana 300.000 daddy longlegs berkumpul dan membuat bola rambut raksasa.

Baca juga: Misteri Mokele-Mbembe, Makhluk Raksasa yang Misterius

Related

Science 4104718423546820740

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item