Keindahan Barbados, Surga Tersembunyi di Kepulauan Karibia

Keindahan Barbados, Surga Tersembunyi di Kepulauan Karibia

Naviri Magazine - Barbados adalah sebuah negara pulau yang indah. Terletak di timur rangkaian mutu manikam Kepulauan Karibia, surga liburan di Amerika. Di posisi eksotis Samudera Atlantik, ia diperkaya puncak dataran tertinggi bernama Mount Hillaby (336 meter di atas permukaan laut).

Suhu tropis dan musim hujan antara Juni–Oktober sangat mengesankan di wilayah yang terbagi dalam 11 distrik administratif itu, dan kini menjadi daerah wisata di Karibia.

Pemerintahannya menganut sistem demokrasi parlementer (monarki konstitusional), dengan kuasa Ratu Elizabeth II. Merdeka pada 16 November 1966 dari Inggris. Walau pulau ini sebagian besar dihuni bangsa Afro-Bajan, turunan kaum bekas budak Afrika di masa perbudakan, mereka menggunakan bahasa Inggris sebagai bahasa pengantar.

Pulau ini hanya dihuni 279.000 penduduk tetap (sensus 2005), dengan luas areal keseluruhan 431 km persegi. Walau dulunya terkenal sebagai negara perkebunan tebu, namun sejak 2000 wisata adalah penghasilan utama negeri ini.

Wilayah pantai dan bukit tropis di Karibia menarik turis untuk selalu datang ke sana. Datang untuk menikmati pemandangan alam kepulauan penuh pesona, angin pantai, matahari terbit dan terbenam, keramahan penduduk, dan nuansa eksotisme Karibia.


Related

Traveling 6395496661940448487

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item