Misteri Dumbo Effect dan Kisah Gajah yang Bisa Terbang

Misteri Dumbo Effect dan Kisah Gajah yang Bisa Terbang

Naviri Magazine - Pernah menonton film kartun klasik Disney yang berjudul Dumbo? Dumbo adalah gajah sirkus yang bisa terbang. Dumbo sejak kecil mempunyai kuping yang sangat lebar yang jadi bahan cemoohan gajah-gajah lainnya di sirkus tersebut. Awalnya, dia sangat sedih dan bertanya kenapa dilahirkan dengan kuping besar yang membuatnya jadi bahan olok-olokan.

Sampai satu hari, Dumbo bertemu tikus bernama Timmy (Timothy), yang memberikan Dumbo bulu ajaib yang bisa membuat Dumbo terbang. Alhasil, Dumbo pun sungguh-sungguh terbang dengan kepakan dari kupingnya, layaknya burung. Jadi Dumbo pun percaya bahwa bulu yang diberikan Timmy benar-benar mempunyai kekuatan ajaib.

Ketika Dumbo kehilangan bulu tersebut, kemampuan terbangnya menghilang. Namun, atas bujukan Timmy dan pengakuan dari Timmy bahwa dia berbohong mengenai keajaiban bulu tersebut, Dumbo pun bisa terbang dengan usahanya sendiri.

Di dunia kedokteran, ada juga efek yang mirip, yang diberi nama placebo effect. Singkatnya, pasien diberi obat bohongan (biasanya cuma berupa permen) kemudian si pasien ternyata sembuh. Belakangan, placebo effect ini sering dikaitkan dengan somatic disorder (merasa sakit padahal sehat-sehat aja).

Baca juga: Mencengangkan, Ternyata Ada Salju di Kawah Planet Mars!

Related

Science 3612479881242290651

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item