Sering Tampil Mesra Berdua Bukan Jaminan Perkawinan Bahagia

Sering Tampil Mesra Berdua Bukan Jaminan Perkawinan Bahagia

Naviri Magazine - Publik Indonesia kaget ketika pasangan Gading Martin dan Gisella Anastasia dikabarkan bercerai. Pasalnya, pasangan tersebut sering tampil mesra di banyak foto mereka, yang diunggah di berbagai media sosial. Pasangan Gading Martin dan Gisella Anastasia bahkan sempat memperoleh penghargaan sebagai pasangan selebriti favorit dari Insert.

Karenanya, ketika mereka dikabarkan akan bercerai, orang-orang pun terkejut. Bagaimana bisa pasangan yang tampak selalu mesra itu ternyata berakhir cerai?

Anggapan bahwa foto atau video yang diunggah pasangan di media sosial mencerminkan relasi bahagia, menurut Gwendolyn Seidman, adalah hal yang masuk akal.

“Bayangkan pasangan yang menjalin hubungan bahagia dan berkomitmen. Mereka cenderung menghabiskan waktu berdua, berekreasi atau berlibur bersama. Jika keduanya pengguna media sosial yang cukup aktif, mereka akan membagikan foto diri beserta pasangan saat melakukan kegiatan bersama. Sehingga tak mengherankan jika unggahan ini dihubungkan dengan kepuasan dan komitmen,” ujar Associate Professor Departemen Psikologi dari Albright College ini.

Namun, Seidman mengatakan tak semua aktivitas membagi unggahan di media sosial menunjukkan bahwa pasangan berada dalam hubungan bahagia sekaligus berkomitmen. Berdasarkan penelitian yang dilakukan Seidman bersama Amanda Havens dan Michael Langlais, ada perbedaan antara relasi yang bahagia dan yang tidak, terkait aktivitas mengunggah foto serta video pasangan di media sosial.

Lewat riset berjudul “Romantic Relationship-oriented Facebook Activities and the Satisfaction of Belonging Needs (2017) tersebut, Seidman, Havens, dan Langlais meneliti 348 pengguna Facebook berusia dewasa. Mereka bertanya seberapa sering subjek penelitian menampilkan unggahan soal hubungan yang bersifat umum, seperti membagikan status serta foto relasi atau pasangan.

Selain itu, responden juga ditanya tentang aktivitas yang menunjukkan relasi berlebihan di media sosial, namun tak dilakukan di dunia nyata. Seidman, dkk menggali data terkait tiga poin, yakni unggahan informasi memalukan hubungan atau pasangan, posting-an di dinding akun pasangan yang pesannya tak nyaman disampaikan secara langsung, serta konten yang menampilkan afeksi lebih dari biasanya.

Hasil analisis Seidman, Havens, dan Langlais lantas menunjukkan bahwa unggahan soal hubungan yang bersifat umum, berelasi dengan tingkat kepuasan yang lebih besar. Dalam hal ini, kepuasan dirasakan oleh mereka yang menggungah foto atau status tentang ikatan romantis, juga oleh pasangan yang mengunggah foto bersama sebagai foto profil.

Sebaliknya, aktivitas menunjukkan relasi berlebihan menghasilkan tingkat kepuasan yang lebih sedikit. Dengan demikian, individu yang membagikan informasi memalukan atau menunjukkan afeksi lebih dari yang dianggap normal, apabila bertemu merasa kurang puas akan hubungannya.

Baca juga: Sering Unggah Foto Mesra, Tanda Pasangan Tidak Bahagia

Related

Romance 6600941137532444471

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item