Tips Menggunakan Obat Pereda Nyeri yang Timbul karena Hernia

Tips Menggunakan Obat Pereda Nyeri yang Timbul karena Hernia

Naviri Magazine - Pada kondisi tertentu, hernia memang tidak menimbulkan sakit, meski penderitanya merasa tidak nyaman. Namun, saat kondisi hernia atau turun berok yang dialami mulai parah, bisa muncul rasa sakit atau tidak nyaman di bagian perut. Hal itu disebabkan karena rasa nyeri akibat peradangan, yang dapat ditimbulkan penyakit hernia tersebut.

Obat pereda nyeri mampu menghentikan dan menghambat penyampaian sinyal nyeri ke otak. Jika sinyal nyeri tidak mencapai otak, sensasi ini tidak akan diterjemahkan dan terasa.

Meskipun Anda boleh saja mengunjungi dokter untuk mendapatkan resep obat pereda nyeri, ada beberapa obat pereda nyeri bebas yang bisa Anda gunakan. Ada juga golongan obat pereda nyeri yang bisa Anda pertimbangkan:

Pereda nyeri sederhana yang banyak dijual bebas dan dapat meredakan nyeri tertentu. Salah satu contohnya adalah parasetamol. Dosis obat ditentukan oleh berat badan dan kondisi tubuh Anda. Tanyakan dosis yang tepat untuk Anda kepada dokter.

Pereda nyeri kuat. Obat golongan ini dibutuhkan jika nyeri tidak dapat diatasi dengan pereda nyeri sederhana. Namun, Anda harus berhati-hati menggunakannya, karena dapat menyebabkan kecanduan, dan efeknya pun lama-kelamaan akan berkurang. Contoh pereda nyeri kuat antara lain kodein atau tramadol, yang hanya dapat dibeli dengan resep dokter.

Pertimbangkan penggunaan OAINS. Obat ini adalah antiinflamasi nonsteroid yang berefek menghambat senyawa kimia tertentu dalam tubuh, yang menyebabkan peradangan pada bagian yang sakit. Contoh obat golongan ini adalah ibuprofen, naproxen, dan aspirin.

Dalam hal dosis, hal yang sama berlaku bagi obat ini. Frekuensi dan dosis OAINS ditentukan oleh kondisi Anda. Konsultasikan dengan dokter dan ikuti anjuran dalam kemasan obat, untuk menghilangkan nyeri dan menghindari kelebihan dosis.

Kenakan sabuk

Terutama menjelang operasi, dokter atau perawat mungkin akan mendorong hernia kembali ke tempat semula, dan menganjurkan Anda mengenakan ikat pinggang khusus (yang disebut sabuk hernia) untuk mempertahankan posisinya, hingga operasi dilakukan.

Meskipun manfaatnya tidak terbukti sepenuhnya, penggunaan sabuk setelah mengembalikan posisi hernia secara manual dapat membantu.

Meksipun demikian, ketahuilah bahwa tindakan ini mungkin terasa menyakitkan dan tidak nyaman. Jadi, bersiaplah untuk menggunakan obat pereda nyeri bebas seperti parasetamol, jika perlu.

Related

Tips 156317237565603539

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item