Little Free Library, Perpustakaan Unik yang Fenomenal di Dunia

 Little Free Library, Perpustakaan Unik yang Fenomenal di Dunia

Naviri Magazine - Little Free Library mendapat label 'mikro', karena ukurannya yang memang sangat mini. Tak ada gedung atau ruangan berisi rak-rak kayu menampung deretan buku. Hanya ada sebuah kotak kayu sebesar kotak pos yang didirikan di depan rumah.

Penggagas ide perpustakaan unik ini adalah Todd Bol. Pemuda ini mendirikan perpustakaan mikro pada tahun 2009 untuk menghormati mendiang ibunya.

Todd menempatkan sebuah rumah kayu kecil penuh buku di luar rumahnya, disertai tulisan yang menunjukkan kalau orang-orang yang lewat bisa mengambil atau meninggalkan sebuah buku di sana.

Ide book swap Todd ini ternyata cukup berhasil, sebab gagasannya kemudian diadopsi oleh banyak pihak. Empat tahun kemudian, Publishers Weekly melaporkan sekitar 6.000 perpustakaan mikro telah berdiri di sekitar empat puluh negara di seluruh dunia.

Tak berhenti sampai di sana, Todd kemudian mengembangkan konsep Little Free Library dengan mendirikan perpustakaan 24 jam, yang dibuat dengan mendaur ulang boks telepon.

 Little Free Library, Perpustakaan Unik yang Fenomenal di Dunia

Related

World's Fact 5698014051413715738

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item