Age of Apocalypse, Komik X-Men dengan Kisah Paling Mencekam

Age of Apocalypse, Komik X-Men dengan Kisah Paling Mencekam

Naviri Magazine - Apocalypse disebut-sebut sebagai mutant pertama yang ada di Marvel Universe, nama aslinya adalah En Sabah Nur, atau yang dapat diartikan sebagai “yang pertama”.

Ia dilahirkan dengan kulit berwarna abu-abu dan biru yang ada di sekitar wajahnya, dan memiliki kekuatan yang kuat sejak lahir. Berbagai kekuatan ia miliki, termasuk terbang, kekebalan tubuh, kekuatan super, teleportasi, telekinesis, pada dasarnya dia tak terkalahkan.

Age of Apocalypse bercerita ketika anak Xavier, yang bernama David Heller alias Legion, memutuskan akan membuat mimpi ayahnya menjadi kenyataan. Dia menjelajahi waktu dan kembali ke masa lalu, saat Xavier dan Magneto masih berteman.

Ia ingin membunuh Magneto dan menyingkirkan orang-orang yang menghalangi Charles Xavier. Tentu saja, hal ini sangat salah, karena saat itu mereka masih berteman, dan Charles pun melompat dari ledakan itu. Seketika, ledakan itu membunuhnya, dan mengirim gelombang pengalihan-realitas sepanjang waktu.

Hal ini mengakibatkan dunia menjadi beku dalam realitas gelembung kristal, dan juga menciptakan alam semesta alternatif. Dalam dunia baru ini, Apocalypse terbangun lebih awal, sebelum X-Men dapat dibentuk untuk menghentikannya, dan ia berhasil mengambil alih dunia.

Related

Entertaintment 7706613420722157930

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item