Ternyata, Selama Ini Kita Hidup dengan Makhluk-makhluk Mengerikan

 Ternyata, Selama Ini Kita Hidup dengan Makhluk-makhluk Mengerikan

Naviri Magazine - Karena ukurannya yang teramat kecil dan susah dilihat dengan kasatmata, kutu-kutu seringkali secara tidak sadar terhirup oleh kita melalui udara dan debu yang banyak bertebaran di sekitar kita, bahkan beberapa kita telan bersama makanan dan minuman.

Semula, kita mungkin tidak seberapa kaget atau merasa ngeri kala mendengar bakteri dalam debu yang teramat kecil itu terhirup. Namun, yang mengerikan adalah ketika kita lihat bagaimana bentuk mereka sesungguhnya. Pikiran kita mungkin akan teringat gambaran makhluk luar angkasa dan monster-monster yang menakutkan.

Pemenang lomba fotografi sains, Steve Gschmeissner, berhasil mengabadikan beberapa kutu debu dan kutu makanan yang sangat kecil ukurannya, dan sangat susah terdeteksi atau terlihat oleh mata telanjang.

Dikutip dari Daily Mail, Steve Gschmeissner mengabadikan makhluk-makhluk mengerikan tersebut dengan kamera yang dilengkapi microscope zoom, yang mampu memperbesar ukuran hingga beratus kali.

Menurut Steve Gschmeissner, kutu debu biasa tinggal di sofa kursi, gorden, seprai, dan pakaian serta jaket yang digantung, juga boneka-boneka anak kita. Ternyata, sehari-hari kita ditemani oleh makhluk-makhluk horor bak monster ini.

Beberapa kutu yang diabadikan Steve Gschmeissner yaitu kutu makanan, yang biasa tinggal di sereal atau makanan yang tidak dikemas dengan baik.

Steve Gschmeissner juga berhasil memotret larva lalat hijau alias belatung, yang tampak seperti mahluk alien yang seram dan menakutkan.

Related

Science 6275306533902829866

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item