Kisah Tewasnya Yos Sudarso Dalam Pertempuran Laut Aru

Kisah Tewasnya Yos Sudarso Dalam Pertempuran Laut Aru, naviri.org, Naviri Magazine, naviri majalah, naviri

Naviri Magazine - RI Matjan Tutul merupakan salah satu dari delapan Kapal Cepat Torpedo kelas Jaguar yang dibeli dari Jerman Barat, pada sekitar tahun 1960-an. Kapal ini menjadi terkenal karena terlibat langsung dalam Pertempuran Laut Aru, yang merupakan salah satu bagian dari Operasi Trikora, dalam rangka membebaskan Irian Barat dari Belanda.

Pada 15 Januari 1962, kapal yang dikomandani Kapten Wiratno, dengan Komodor Yos Sudarso yang saat itu menjabat sebagai Deputi I ALRI, beserta Kapten Memet Sastrawiria (Ajudan Komodor Yos Sudarso) dan Kapten Tjiptadi, beserta 21 awak kapal lainnya, gugur bersama tenggelamnya kapal RI Matjan Tutul di Laut Arafura, setelah ditembak oleh Hr. Ms. Evertsen, fregat Belanda.

Laksamana Madya Yosaphat Soedarso (lahir di Salatiga, Jawa Tengah, 24 November 1925 – meninggal di Laut Aru, 13 Januari 1962 pada umur 36 tahun) adalah seorang pahlawan nasional Indonesia.

Ia gugur di atas KRI Macan Tutul dalam pertempuran Laut Aru melawan armada Belanda, pada masa Trikora. Hal yang kurang lazim, sebagai seorang Kepala Staff Angkatan Laut, tidak seharusnya ia ikut terjun langsung di dalam operasi tersebut. Namanya kini diabadikan pada sebuah KRI dan pulau.

Yos Soedarso menikah dengan Siti Kustini (1935-2006) pada tahun 1955, dan meninggalkan lima orang anak.

Related

History 8231203922009784558

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item