Misteri Hutan Hoia Baciu, Hutan Paling Angker dan Menakutkan di Eropa

Misteri Hutan Hoia Baciu, Hutan Paling Angker dan Menakutkan di Eropa, naviri.org, Naviri Magazine, naviri majalah, naviri

Naviri Magazine - Hoia Baciu yang ada di Eropa terkenal sebagai hutan yang sangat angker. Hutan tersebut terletak di Cluj, Rumania. Luas hutan ini sekitar 250 hektare. Menurut kabar, hutan tersebut sering dikunjungi makhluk luar angkasa atau alien. Tak cuma itu, di dalam hutan tersebut juga dikabarkan terdapat semacam pintu gerbang, untuk keluar masuk antara alam manusia dan alam lain.

Keangkeran hutan ini sudah diketahui sejak 500 tahun silam. Banyak orang tak pulang lagi setelah memasuki hutan tersebut, dan dari situlah orang menganggap di dalam hutan Hoia Baciu ada pintu gerbang menuju alam gaib.

Masyarakat Rumania mengatakan, masuk ke hutan Hoia Baciu membuat kepala mendadak pusing, perut terasa mual, hingga tubuh terjadi lemas.

Kabar mengenai UFO sering mengunjungi hutan tersebut pernah diabadikan pada 18 Agustus 1968, seperti diberitakan website ufologie.patrickgross.org.

Ada bukti lain yang secara nyata memperlihatkan UFO berada di hutan tersebut, dalam gambar itu menunjukkan sebuah pesawat berbentuk seperti piring melayang dan mendarat di hutan Hoia Baciu.

Salah seorang asal Barnea mengatakan, UFO muncul beberapa kali, terbang tegak lurus ke langit.

Satu lagi, pernah ada kejadian seorang gadis kecil umur 5 tahun hilang secara misterius di hutan itu, dan setelah 5 tahun berlalu gadis itu kembali muncul.

Related

World's Fact 2071994123221593187

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item