Penjelasan tentang Silaturahmi dan Keutamaannya, Menurut Hadist Nabi

Penjelasan tentang Silaturahmi dan Keutamaannya, Menurut Hadist Nabi, naviri.org, Naviri Magazine, naviri majalah, naviri

Naviri Magazine - Islam merupakan salah satu agama yang menganjurkan umatnya untuk senantiasa berbuat baik. Dan silaturahmi merupakan salah satu amalan yang bisa dilakukan. Menjalin silaturahmi merupakan salah satu cara mewujudkan ukhuwah islamiyah dan dapat dilakukan dengan cara mengunjungi sanak saudara, dan keluarga.

Penjelasan tentang silaturahmi menurut hadist

Silaturahmi berasal dari kata shilah yang artinya hubungan dan rahim artinya kerabat. Rahim juga berasal dari Ar Rahmah yang berarti kasih sayang, sehingga sering disebut dengan berkasih sayang atau menjalin kekerabatan pada istilah silaturahmi.

Dalam sebuah hadist Rasulullah bersabda bahwa, “Engkau menyembah Allah dan tidak menyekutukannya dengan sesuatu pun, mendirikan shalat, menunaikan zakat, dan menyambung silaturahmi”. (HR Bukhari).

Menyambung silaturahmi menurut hadist di atas juga termasuk ke dalam bagian dari ajaran Islam. Untuk itu Rasulullah memerintahkan agar umat islam menjaga dan menyambung kekerabatan, khususnya bagi sesama muslim.

Di hadist yang lain juga disebutkan bahwa, “Tidak akan masuk surga orang yang memutus hubungan kekerabatan.” (HR Bukhari dan Muslim). Hal ini berarti sangat penting hubungan silaturahmi dilakukan, dan dengan itulah umat Islam bisa kuat dan saling menyokong satu sama lain. Jika tidak, maka akan tercerai berai.

Related

Moslem World 4474782957939548661

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item