Edan, Harga Bitcoin Diprediksi Tembus USD 400 Ribu atau di Atas Rp 5 Miliar

Edan, Harga Bitcoin Diprediksi Tembus USD 400 Ribu atau di Atas Rp 5 Miliar

Naviri Magazine
- Mata uang kripto ter-populer di dunia, bitcoin, diprediksi mengalami peningkatan nilai berpuluh-puluh kali dibanding dengan saat ini, berdasar pada terbatasnya jumlah dan 'value relative'-nya terhadap emas. Hal tersebut disampaikan oleh Scott Minerd, Kepala Investasi Guggenheim global kepada Bloomberg.

Tidak seperti uang atau emas, Minerd mengatakan bahwa pasokan bitcoin terbatas, dimana hanya ada 21 juta koin saja, sehingga tidak akan ada inflasi yang membuat nilai mata uang tersebut turun. Dengan semakin bertambahnya jumlah uang kertas yang beredar, maka ia memprediksi harga satu bitcoin nantinya bisa menembus USD 400 ribu.

"Perkiraan fundamental kami menunjukkan bahwa bitcoin akan bernilai sekitar USD 400 ribu. Hal itu karena kelangkaan dan relatif value-nya seperti halnya emas sebagai rasio PDB," kata Minerd, dikutip Russia Today.

Edan, Harga Bitcoin Diprediksi Tembus USD 400 Ribu atau di Atas Rp 5 Miliar

Pada Kamis pekan lalu, bitcoin berhasil mencatatkan harga tertingginya yakni diatas USD 23 ribu atau setara dengan Rp 324 juta rupiah lebih. Analis menilai peningkatan harga tersebut dipicu oleh peningkatan permintaan yang sangat masif.

Pada awal pekan lalu, operator Chicago Board Options Exchange juga telah mengumumkan rencana mereka untuk merilis indeks mata uang kripto pada tahun 2021 mendatang, bekerja sama dengan CoinRoutes, perusahaan software trading yang berbasis di New York.

Related

News 5328802201605222563

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item