Ternyata, 81 Persen Mobil di Seluruh Dunia Berwarna Putih, Hitam, dan Abu-Abu

Ternyata, 81 Persen Mobil di Seluruh Dunia Berwarna Putih, Hitam, dan Abu-Abu

Naviri Magazine
- Apa warna mobil yang kalian miliki saat ini? Jika bisa ditebak pasti warna tersebut di antara putih, hitam, atau abu-abu. Ya, pasalnya ketiga warna tersebut kini memang menjadi warna yang menjadi pilihan banyak orang yang ingin membeli mobil baru.

Padahal banyak perusahaan otomotif yang sengaja menghadirkan varian warna yang beragam seperti warna merah atau kuning agar seluruh mobil yang terdapat di jalanan memiliki warna yang tidak sama. Tapi tampaknya tren warna mobil ini memang tidak bisa diubah.

Berdasarkan laporan dari salah satu perusahaan coating mobil Axalta, disebutkan bahwa di tahun ini warna mobil yang paling banyak digunakan adalah putih di angka 38%. Sementara itu warna hitam dan juga abu-abu menyusul dengan persentase 19% dan juga 24%.

Ternyata, 81 Persen Mobil di Seluruh Dunia Berwarna Putih, Hitam, dan Abu-Abu

Jika di total, maka 81% mobil yang ada di seluruh dunia saat ini semuanya hadir dengan warna antara putih, hitam, dan juga abu-abu. Tren ini diprediksi bakal tetap bertahan hingga beberapa tahun lagi.

Selain ketiga warna yang 'membosankan' tersebut, ternyata warna biru memiliki popularitas yang cukup besar, dimana saat ini terdapat 7% pengguna mobil dari seluruh dunia yang memilih warna biru daripada warna monokrom. Kemudian warna lain seperti merah, cokelat, kuning, dan hijau juga masih dipilih meskipun dalam persentase yang sangat sedikit.

Jika kalian disuruh untuk memilih warna mobil namun selain putih, hitam, dan abu-abu, warna apa yang akan kalian pilih? 

Related

Automotive 2775152717072910257

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item