Kiat dan Panduan Sebelum Membeli Furniture untuk Mengisi Rumah


Naviri Magazine - Tidak mudah memilih furniture yang sesuai dengan karakter ruangan dan keinginan pribadi, sehingga tercipta suasana yang harmonis di dalam ruangan. Karena, ini semua berkaitan dengan selera dan kemampuan untuk memadupadankan satu furniture dengan yang lain. 

Tidak ada salahnya mencoba menciptakan tampilan ruangan yang diinginkan. Sebelum memutuskan membeli furniture baru, ada berbagai hal yang dapat dijadikan pertimbangan:

Kenali selera Anda terhadap gaya furniture. Apakah anda lebih menyukai gaya etnik, modern atau klasik, atau eklektis, atau gabungan dari beberapa gaya yang saat ini lagi tren. Setiap gaya mempunyai kelebihan tersendiri. Baik desain maupun warnanya. 

Pemilihan gaya furniture akan terkait erat dengan suasana ruang yang Anda inginkan, seperti hangat, dingin, elegan, atau formal. Tentu saja bila digabungkan dengan warna ruangan. Sehingga gabungan antara furniture dan warna ruangan secara keseluruhan akan menciptakan komposisi yang serasi.

Perhitungkan biaya yang harus dikeluarkan, jangan sampai melebihi dana yang tersedia. Untuk itu belilah furniture yang benar-benar diperlukan.

Dimensi ruang dan furniture harus seimbang. Maksudnya, ukuran furniture tidak terlalu kecil atau terlalu besar di dalam ruangan. Demikian juga jumlah furnitur yang ada pada ruangan harus disesuaikan dengan besar-kecilnya ruang.

Setiap ruang memiliki furniture yang berbeda sesuai dengan fungsinya. Furniture kamar anak akan berbeda dengan furniture yang ada di ruang makan. Demikian halnya dengan desain meja, kursi, lemari di ruang tamu tentu akan berbeda dengan furniture di ruang keluarga. Furniture yang nyaman dan fungsional tetap menjadi pilihan utama, walaupun desain furniture yang ditampilkan sangat menarik.

Apabila Anda telah menetukan salah satu gaya yang akan dipilih, misalnya gaya klasik, langkah berikutnya adalah memilih desain furniture yang diinginkan.

Banyak desain yang dapat dipilih. Tetapi, akan lebih baik bila Anda memiliki beragam alternatif desain sebelum menentukan pilihan. Karena banyak sekali desain menarik yang terus tercipta. Anda dapat mensurvai ke toko furniture yang ada atau mencari referensi di buku dan majalah interior.

Desain yang sederhana akan memudahkan Anda dalam memadukannya dengan furniture yang lain. Berbeda dengan desain yang dibuat khusus. Desain ini biasanya hanya  serasi bila dipadu dengan desain yang sejenis.

Yang penting adalah ketahanan furniture yang akan dibeli. Lebih baik membeli furniture yang sedikit lebih mahal tetapi tahan lama.

Untuk itu Anda juga perlu mengetahui bagaimana cara memelihara furniture tersebut. Perawatan setiap furniture cukup mudah, tergantung dari bahan / jenis material yang digunakan. Anda dapat menanyakan cara pemeliharaannya pada si penjual furniture. Furniture yang terbuat dari material kayu tentu berbeda perawatannya dengan furniture dari bahan / jenis material yang terbuat dari besi atau rotan.

Anda tidak perlu membeli semua furniture baru, bila ingin menciptakan suasana ruang yang menarik. Furniture lama dan masih dapat digunakan dapat dipadupadankan dengan furniture baru, asalkan tepat dan padu padan itu memberikan efek yang menarik. Kecuali bila Anda memang mempunyai rumah yang baru.

Tidak mudah memang memadukan antara satu potong furniture dengan furniture yang lain. Bila kedua desain furniture tersebut berbeda, Anda dapat menyatukan mereka dengan melapis furniture (misalnya sofa) dengan bahan dan motif yang sama. Atau Anda juga dapat memberikan ikatan pada dua furniture yang berbeda itu dengan memberikan warna dan tekstur yang sama.

Related

Tips 2467801578568921472

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item