Kumpulan Quote Seputar Teman dan Persahabatan (Bagian 11)


Naviri Magazine - Banyak orang menyukai kata-kata mutiara, atau yang sering disebut “quote”. Kata-kata mutiara atau quote adalah kalimat atau kata-kata tertentu yang diucapkan seseorang (biasanya tokoh terkenal), dan memiliki makna tertentu atau arti yang mendalam.

Karena kata mutiara bisa berasal dari siapa saja, dari tokoh di bidang apa saja, maka tentu kata mutiara pun bisa berisi tentang objek apa saja—dari urusan cinta, persahabatan, keluarga, politik, sejarah, kebudayaan, sosial kemasyarakatan, dan lain-lain. 

Berikut ini adalah kumpulan kata-kata mutiara yang berhubungan dengan persahabatan, yang kami kumpulkan dari berbagai tokoh terkenal. Karena banyaknya kata mutiara yang ingin kami bagikan untuk pembaca, artikel berisi kata mutiara ini pun dibuat dalam bentuk serial. Jika Anda suka, Anda bisa membuka seri demi seri kumpulan artikel kata mutiara yang kami terbitkan di sini. 

Carilah teman baru, tetapi pertahankan yang lama. Yang itu permata, yang ini mutiara. —James Parry

Jika aku harus kehilangan semua teman dalam dunia ini, aku harus punya satu teman yang tersisa, dan dia harus mendampingi hidupku selamanya. —Abraham Lincoln

Pertemanan betul-betul merupakan souvenir terbaik kehidupan; kau mendapat beberapa teman di sekolah, di kampus, di kegiatan luar sekolah. —Lisa Belkin

Teman baik adalah seseorang yang selalu membawakan kebaikan untukku. —Henry Ford

Mempertahankan semua teman lamamu sama halnya seperti mempertahankan semua pakaian lamamu. —Helen Gurley Brown

Seseorang tidak bisa dibilang berhasil dalam kehidupan ini sebelum bisa memuaskan hati seorang teman. —Henry David Thoreau

Tidak ada orang yang sedemikian kaya sampai dapat membuang seorang teman. —Peribahasa Turki

Seseorang yang mengkhianati teman-temannya segera akan menemukan dirinya menghadapi penonton yang sangat sedikit. —Dick Powell

Yang paling menyenangkan di antara yang menyenangkan adalah seseorang yang tenang tapi bisa menerima humor. —Emily Post

Teman adalah orang yang punya musuh sama dengan kita. —Abraham Lincoln

Seorang sahabat sejati memberi tanpa menuntut rugi, mengingatkan setulus hati, siap membantu sepanjang hari, berpetualang dengan berani, menanggung semua dengan sabar hati, membela dengan gagah berani, dan selalu memegang teguh persahabatan sejati. —William Penn

Banyak orang yang akan keluar dan masuk ke dalam kehidupanmu, tetapi hanya sahabat sejati yang akan meninggalkan jejak di hatimu. —Eleanor Roosevelt

Sahabatmu akan paham siapa dirimu pada menit pertama saat berjumpa, kenalanmu mengerti siapa dirimu setelah seribu tahun berlalu. —Richard Bach

Persahabatan sejati adalah tanaman yang tumbuh lambat. —George Washington

Sahabat sejati adalah orang yang berarti, sahabat sejati adalah orang yang berarti, sahabat sejati adalah orang yang berarti. —Carol Weston

Persahabatan tercipta dari mimpi-mimpi. Kita saling berpeluk erat dalam ikatan cintanya. Kita berdiri berdampingan, bergandeng tangan, mengungkapkan saling pengertian. Banyak sahabat yang datang, tak sedikit kawan yang pergi, tapi bagiku kau adalah sahabat sejati yang pernah kukenal. —Elsa Maxwell

Lakukan kebaikan-kebaikan kecil pada masa-masa kejayaanmu. Kau akan memiliki beberapa teman yang setia untuk menolongmu di masa sengsara. —Walton C. Lee

Related

Quotes 3797000956757053695

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item