Mengenal Makhluk-makhluk Gaib dalam Mitologi Bali


Naviri Magazine - Dalam mitologi Bali, Leak adalah penyihir jahat. Le artinya penyihir, dan ak artinya jahat. Leak hanya bisa dilihat di malam hari oleh para dukun pemburu leak. 

Di siang hari, ia tampak seperti manusia biasa, sedangkan pada malam hari ia berada di kuburan untuk mencari organ-organ dalam tubuh manusia, yang digunakannya untuk membuat ramuan sihir. Ramuan sihir itu dapat mengubah bentuk leak menjadi seekor harimau, kera, babi atau menjadi seperti Rangda. Bila perlu, ia juga dapat mengambil organ dari orang hidup.  

Rangda

Rangda adalah ratu dari para leak dalam mitologi Bali. Makhluk yang menakutkan ini diceritakan sering menculik dan memakan anak kecil, serta memimpin pasukan nenek sihir jahat melawan Barong, yang merupakan simbol kekuatan baik.

Barong

Barong adalah karakter dalam mitologi Bali. Ia adalah raja dari roh-roh serta melambangkan kebaikan. Ia merupakan musuh Rangda dalam mitologi Bali. Banas Pati Rajah adalah roh yang mendampingi seorang anak dalam hidupnya. Banas Pati Rajah dipercayai sebagai roh yang menggerakkan Barong. 

Sebagai roh pelindung, Barong sering ditampilkan sebagai seekor singa. Tarian tradisional di Bali yang menggambarkan pertempuran antara Barong dan Rangda sangat terkenal dan sering diperlihatkan sebagai atraksi wisata.

Barong singa adalah salah satu dari lima bentuk Barong. Di pulau Bali, setiap bagian pulau mempunyai roh pelindung untuk tanah dan hutannya masing-masing. Setiap Barong dari yang mewakili daerah tertentu digambarkan sebagai hewan yang berbeda. Ada babi hutan, harimau, ular atau naga, dan singa. 

Bentuk Barong sebagai singa sangat populer dan berasal dari Gianyar. Di sini terletak Ubud, yang merupakan tempat pariwisata terkenal. Dalam Calonarong atau tari-tarian Bali, Barong menggunakan ilmu gaibnya untuk mengalahkan Rangda.

Jenglot

Jenglot, makhluk misterius dari Indonesia, merupakan fenomena aneh yang mulai menyebar di masyarakat pada tahun 1997an. Jenglot merupakan sebuah benda/makhluk berbentuk manusia kecil dengan tubuh tak lebih dari 12 cm, rambutnya panjang, jarang dan kaku melewati kaki, serta kuku-kukunya panjang.

Related

Mistery 5144175815875245875

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item