Kisah Vladimir Lisin, Pengusaha Kaya-Raya dan Pakar Metalurgi Rusia


Naviri Magazine - Vladimir Lisin adalah pengusaha baja Rusia, yang menjadi ketua dan pemegang saham mayoritas di Novolipetsk Steel atau NLMK, salah satu dari empat perusahaan baja terbesar di Rusia.
 
Dia juga menjadi tokoh otoritas terkemuka dunia pada proses metalurgi; memegang berbagai paten pada proses metalurgi, dan telah menerbitkan lebih dari 100 artikel tentang metalurgi dan ekonomi.

Lahir pada 7 Mei 1956 di Ivanovo, Rusia, Vladimir Lisin mendapat pendidikan di Institut Metalurgi Siberia. Setelah lulus pada 1975, dia bekerja sebagai mekanik di sebuah tambang batubara Soviet, lalu karirnya meningkat menjadi manajer pada 1979, dan meningkat lagi hingga menjadi wakil chief engineer pada 1986. 

Meski begitu, karir Vladimir Lisin mulai mengalami perubahan besar pada 1992, saat ia bergabung dengan Trans-World, kelompok perusahaan yang memegang kendali industri baja dan alumunium di Rusia.

Vladimir Lisin memiliki 13 persen saham perusahaan Trans-World. Ketika Trans-World mengalami masalah internal, Vladimir Lisin pun menggunakan saham yang dimilikinya untuk mendirikan perusahaan sendiri, bernama Novolipetsk Steel.

Bisa dibilang, pengalaman Vladimir Lisin mengenai industri baja memang sangat luas. Sejak lulus kuliah, dia telah menerjunkan diri dalam bidang industri baja. Pada 1993, selain aktif di Trans-World, dia juga menjadi anggota dewan beberapa produsen logam terkemuka Rusia, termasuk Sayansk dan Novokuznetsk. 

Bahkan, ketika dia masuk ke dunia perbankan, dia pun menjadi anggota dewan direksi Bank Zenit, yang melayani perusahaan-perusahaan baja di Rusia. Dia menjabat di bank tersebut sampai 1998.

Lepas dari Bank Zenit, Vladimir Lisin menjabat sebagai direktur di perusahaan CJSC Chernomorneftegaz. Memasuki tahun 2002, dia menjadi direktur di Norilsk Nickel, yang juga bergerak di industri baja dan pertambangan. Di antara berbagai kesibukannya tersebut, Vladimir Lisin tentu juga memimpin perusahaannya sendiri, yakni Novolipetsk Steel.

Novolipetsk Steel, yang juga dikenal dengan nama NLMK, mulai diperdagangkan di bursa saham London pada 2005. Dalam waktu cepat, keuntungan perusahaan itu meningkat tajam dan menjadi eksportir baja ke Cina, serta terus mengembangkan perusahaan baja di Amerika.

Selain bergerak di industri baja, Novolipetsk Steel juga memiliki anak-anak perusahaan serta berbagai saham di perusahaan lain, termasuk perusahaan transportasi logistik, energi, dan utilitas. Perusahaan-perusahaan yang bergerak di luar industri baja tersebut dikendalikan melalui perusahaan induk bernama Fletcher Group Holdings.

Kini, selain terkenal sebagai tokoh dalam industri baja Rusia, Vladimir Lisin juga menjadi salah satu orang terkaya di dunia, karena memiliki kekayaan mencapai 11,6 miliar dollar. Di Rusia, Vladimir Lisin terkenal sebagai tokoh yang jarang tampil di media atau di depan publik.

Related

Figures 6127028949393669399

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item