Tips agar Ucapan Cinta Mengendap Lama dan Tak Mudah Dilupakan


Naviri Magazine - Tahukah kamu, ternyata telinga kiri manusia lebih peka dalam hal mendengarkan ucapan-ucapan atau ungkapan-ungkapan yang bersifat emosional, seperti ucapan cinta atau ungkapan sayang. 

Menurut hasil penelitian yang pernah diadakan para psikolog di Sam Houston State University, orang akan lebih merespon kata-kata emosional seperti kata ‘cinta’, ‘sayang’, ‘rindu’ dan semacamnya yang didengarnya lewat telinga kiri. Artinya, kata-kata yang ‘manis’ yang disampaikan melalui telinga kanan akan banyak dilupakan dibanding apabila disampaikan lewat telinga kiri.

Para peneliti tersebut memaparkan bahwa hal semacam itu terjadi karena telinga kiri dikendalikan oleh otak bagian kanan yang menerima dan memberi respon terhadap proses emosional.

“Penemuan ini sejalan dengan teori fungsi otak, yakni bahwa otak kanan memberikan respon setelah menerima rangsangan emosional,” kata Dr. Teow-Chong Sim dalam Kongres Psikolog Eropa.

Untuk hal ini, Dr. Teow-Chong Sim telah melakukan penelitian terhadap 62 (enam puluh dua) orang. Mereka diperdengarkan sejumlah kata-kata di kedua telinganya pada saat yang sama. Mulai dari kata yang bersifat emosional seperti ‘depresi’ sampai kata yang non-emosional seperti ‘kombinasi’.

Setelah dipraktekkan, orang-orang yang menjadi partisipan penelitian ini diminta untuk menuliskan kata-kata yang telah mereka dengarkan itu. Para peneliti kemudian menemukan bahwa partisipan memiliki memori atau ingatan yang lebih kuat terhadap kata-kata ‘emosional’ yang didengarkan telinga kirinya. Sementara reaksi telinga kanan jauh di bawahnya.

Apa artinya hasil penelitian itu? Kalau hasilnya mau disimpulkan dalam sebuah kesimpulan yang simpel, maka ucapkanlah cinta pada kekasihmu melalui telinga kirinya, dan dia pun akan lebih lama mengingatnya.

Related

Tips 9174744724858817826

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item