Tips dan Saran Mendidik Anak Berzodiak Gemini


Naviri Magazine - Anak Gemini lahir antara tanggal 21 Mei–21 Juni. Secara garis besar, seperti inilah gambaran kepribadian anak berzodiak Gemini, dan saran dalam mendidiknya.

Karakter:

Bayi Gemini adalah bayi yang manis, yang biasa tersenyum memperlihatkan gigi-gigi kecilnya ketika ada orang yang mendekat kepadanya atau mengajaknya bercanda. Sejak kecil, anak Gemini memang sudah murah senyum dan ramah-tamah kepada siapa pun. 

Karenanya tidak heran kalau bayi Gemini selalu menjadi idola bagi seluruh keluarganya, juga bagi para tetangganya. Kalau bayi Gemini muncul di mana pun, orang-orang selalu ingin mendekat ke arahnya.

Ketika bayi yang murah senyum ini tumbuh besar, karakternya yang khas adalah kesukaannya melakukan sesuatu secara tidak tuntas. Maksudnya, kalau dia sedang asyik bermain rumah-rumahan, misalnya, bisa saja mainan itu akan langsung ditinggalkannya ketika perhatiannya teralih pada hal yang lain. 

Karakter yang khas itu bisa menguntungkan bagi orangtuanya, namun bisa pula merepotkan. Ketika orangtuanya ingin mengalihkan perhatian si anak kepada hal lain, anak ini bisa mudah dialihkan perhatiannya. 

Tetapi ketika si anak harus benar-benar melakukan sesuatu, dia harus dijaga agar terus berkonsentrasi pada apa yang harus dilakukannya. Sedikit saja perhatiannya teralihkan oleh hal lain, detik itu pula dia bisa berganti kegiatan.

Kelak, ketika anak Gemini telah tumbuh dewasa atau menjadi orangtua, mereka biasanya adalah sosok ayah yang tahu bagaimana bermain dan bercanda dengan anak-anaknya, atau sosok seorang ibu rumahtangga yang tahu bagaimana bersikap di ruang tamu hingga membuat para tamunya merasa betah dan bergembira. 

Barangkali mereka orang-orang biasa—tetapi mereka adalah orang-orang biasa yang memiliki kepribadian luar biasa, sosok yang selalu dicintai dan disayangi sesamanya.

Saran:

Ketika anak Anda sedang melakukan sesuatu, atau sedang bermain dengan mainan tertentu, upayakanlah agar Anda tidak mengalihkan perhatiannya kepada apa pun yang lain. Misalnya, anak Anda sedang bermain puzzle di ruang tengah, dan Anda juga berada di ruangan itu karena ingin menyalakan pesawat televisi untuk menonton acara favorit. 

Kalau memang anak Anda sedang asyik bermain dan sedang terlihat serius dengan permainannya, sebaiknya Anda menahan keinginan atau menunda rencana menyalakan televisi.

Biarkan anak Anda menekuni permainannya tanpa harus teralihkan perhatiannya kepada hal lain terlebih dulu. Akan lebih bagus kalau Anda ikut bermain dengannya agar ia semakin asyik mengerjakan aktivitasnya karena ditemani. (Ingat, dia adalah sosok yang mudah bersosialisasi, jadi selalu suka bila berdekatan dengan orang lain). 

Karenanya, jauh lebih bijak jika Anda menemani anak Anda bermain yang secara tidak langsung akan mengajarinya konsistensi dalam mengerjakan sesuatu, daripada meneruskan keinginan Anda menyalakan televisi yang hanya akan mengacaukan konsentrasi anak Anda.

Hal-hal kecil semacam itu sering kali tidak diperhatikan para orangtua, khususnya para orangtua yang kebetulan memiliki anak Gemini. Padahal, kenyataan-kenyataan kecil semacam itu sudah sering didapati oleh para orangtua, ketika mereka mendapati anaknya yang langsung teralih perhatiannya ketika melihat sesuatu yang baru, dan segera meninggalkan sesuatu yang tadinya sedang asyik dilakukannya. 

Hal itu, jika tidak disadari dan diarahkan sejak kecil, akan terus terbawa sampai si anak beranjak remaja dan menjadi dewasa, sehingga mereka menjadi orang-orang yang mudah bosan ketika mengerjakan sesuatu. 

Akibatnya, mereka kurang dapat memiliki konsentrasi, kurang bisa fokus pada kegiatan yang dikerjakannya, serta menjadi orang yang mudah putus asa dan meninggalkan sesuatu jika dianggapnya sulit sedikit saja.

Hakikatnya, anak Gemini adalah anak yang cerdas. Dia tidak hanya cerdas secara intelegensi, tetapi juga cerdas secara emosi. Anda telah melihat buktinya sejak dia masih bayi, ketika dia selalu tersenyum dan tertawa kepada siapa pun yang menyapa dan mengajaknya bercanda. 

Tetapi kecerdasan yang besar itu pun tidak akan berguna jika ia terus teralih-alihkan konsentrasinya, sementara Anda tidak mengarahkannya, apalagi sampai tidak menyadarinya.

Karenanya, akan lebih bagus jika sejak kecil dia sudah diajak belajar berkonsentrasi—tak peduli berkonsentrasi main puzzle sekali pun, atau berkonsentrasi main rumah-rumahan. Kelak, ketika dia mulai menemukan yang dirasanya paling cocok bagi dirinya, anak Gemini pun akan menunjukkan kecerdasannya yang komplit, dan dia akan mulai menunjukkan kehebatannya. 

Kelak, ketika anak-anak Gemini telah beranjak dewasa atau menjadi orangtua, mereka bisa menjadi seorang profesional sukses yang tahu bagaimana meluangkan waktu bagi anak-anaknya, atau bisa pula menjadi wanita pengusaha yang tetap bisa bersenda gurau dengan para tetangga dan sanak saudara yang datang ke rumahnya.

Related

Parenting 4798245739738415816

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item