Kronologi Kurir COD Diancam Pedang Samurai, Ternyata Beli Jam Tangan Seharga Rp 85.000


Naviri Magazine - Kurir sistem belanja online Cash On Delivery (COD) diancam pedang samurai oleh pembeli inisial MDS di Jalan Musyawarah, Ciputat, Kota Tangerang Selatan (Tangsel). Penyebabnya, barang yang tidak sesuai dengan pesanan pembeli. 

Kapolsek Ciputat Timur, Kompol Jun Nurhaida Tampubolon pun menceritakan kronologi kejadian itu. Katanya, bermula dari MDS yang membeli jam tangan secara online dengan pembayaran COD. 

"Jadi gini, awalnya dia pesan barang, jam tangan. Kemudian barang datang diantar sama kurir. Terus dia buka itu barangnya, ternyata tidak sesuai dengan pesanan," kata Kapolsek. 

Merasa tertipu dengan penjual online di tempat dia membeli, MDS secara spontan emosi dan marah-marah dengan kurir. Apalagi, dia terlanjur sudah bayar ongkos COD kepada penjual onlinenya.  

"Ya, akhirnya dia marah-marah dengan spontanitas sama kurir. Terus karena dia emosi, dia spontanitas ngambil samurai yang ada dalam rumahnya," katanya.  

Terkait samurai itu, katanya, didapatkan MDS dari pelaku tawuran yang dia bubarkan. Dia mengaku, menyimpan jenis senjata samurai itu hanya sebagai simpanan saja, bukan untuk kejahatan. 

"Ya, sebenarnya bukan buat apa-apa. Itu saya lakuin kemarin, itu spontanitas saja. Enggak ada niat untuk melukai. Itu kata dia. Jadi, dia ngancam begitu supaya uangnya dikembalikan," katanya. 

Dilanjutkan dia, jam tangan itu dibelinya seharga Rp85.000. Saat ini, MDS telah diamankan polisi.  

Atas perbuatannya, pelaku diancam dengan Pasal 368, dan dalam pemeriksaan. 

Related

News 4860287849812642718

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item