Wow, Sepasang Kelinci Bisa Menghasilkan 95 Miliar Anak Kelinci


Naviri Magazine - Kelinci, hewan yang tampak lucu ini, ternyata mempunyai kehidupan seksual luar biasa. Penyebabnya, kelinci betina sangat mudah terangsang, dan memiliki masa kehamilan singkat, hanya 30 hari.

Hanya beberapa jam setelah melahirkan, kelinci betina biasanya sudah bisa kawin lagi. Alhasil, kelinci betina bisa beranak setiap bulan. Berkat siklus kawin dan beranak yang singkat, kelinci sangat sering melakukan hubungan seksual. Dan, seperti yang kita tahu, hal ini juga yang membuat kelinci disebut simbol kesuburan.

Sayangnya, siklus kawin kilat ini dapat menimbulkan masalah besar, misalnya di Australia. Setelah dikenalkan di Australia, kelinci berkembang biak dengan sangat cepat, dan akhirnya justru menjadi hama seperti tikus. 

Ini cukup wajar, sebab dari perhitungan matematis, sepasang kelinci bisa berkembang biak menjadi 95 miliar kelinci dalam 7 tahun. Tentu jika lingkungan menyediakan cukup makanan dan tanpa predator, seperti di Australia.

Related

Science 6511169778933821874

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item