Mengenal 4 Senyawa Penting yang Terkandung di Dalam Kopi


Anda mungkin pernah mendengarnya sebelumnya: minum kopi termasuk baik untuk kesehatan. Banyak penelitian mengaitkan kebiasaan minum kopi dalam jumlah sedang dengan sejumlah manfaat kesehatan, termasuk mengurangi risiko terkena diabetes tipe 2 dan penyakit kardiovaskular.

Tapi, meski hubungan-hubungan ini telah dibahas berkali-kali, studi tidak benar-benar membuktikan bahwa kopi mengurangi risiko penyakit. Faktanya, upaya membuktikan bahwa kopi baik untuk kesehatan itu rumit.

Studi memperkirakan bahwa mengkonsumsi tiga hingga lima cangkir kopi sehari akan bermanfaat optimal bagi kesehatan. Padahal sebenarnya tidak sesederhana itu. Aspek kimiawi dalam kopi sedemikian kompleks, mengandung banyak komponen yang dapat mempengaruhi kesehatan Anda dengan cara yang berbeda.

Kafein adalah senyawa yang paling terkenal dalam kopi. Namun, ada lebih banyak komponen kopi daripada kafein. Berikut adalah beberapa senyawa lain dalam kopi yang dapat mempengaruhi kesehatan Anda.

Alkaloid

Selain kafein, trigonelin adalah alkaloid penting lainnya yang ditemukan dalam kopi. Trigonelin memang lebih sedikit diteliti ketimbang kafein. Tapi, studi menunjukkan bahwa alkaloid bisa jadi memiliki manfaat kesehatan, misalnya mengurangi risiko [diabetes tipe 2].

Polifenol

Beberapa penelitian menunjukkan bahwa senyawa ini, yang ditemukan di banyak tanaman, termasuk kakao dan blueberry, baik untuk jantung dan pembuluh darah Anda. Polifenol pun dapat membantu mencegah penyakit neurodegeneratif seperti Alzheimer. Kopi sebagian besar mengandung kelas polifenol yang disebut asam klorogenat.

Diterpen

Kopi mengandung dua jenis diterpen – cafestol dan kahweol – yang membentuk minyak kopi, yaitu zat lemak alami yang terlepas dari kopi selama penyeduhan. Diterpen dapat meningkatkan risiko penyakit kardiovaskular.

Melanoidin

Senyawa ini, yang diproduksi pada suhu tinggi selama proses pemanggangan, memberikan warna pada kopi sangrai dan memberikan rasa dan aroma khas kopi. Mereka mungkin juga memiliki efek prebiotik, yang berarti mereka meningkatkan jumlah bakteri baik di usus Anda, yang penting untuk kesehatan secara keseluruhan.

Related

Health 2560724303516864840

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item