Menu Makan Kate Middleton dari Pagi hingga Malam


Kate Middleton selalu punya pesona bagi banyak orang. Di balik pesonanya yang selalu membius, ada gaya hidup sehat yang dijalani Duchess of Cambridge ini.

Kate Middleton memang dikenal selalu menjalani gaya hidup sehat. Kulitnya selalu terlihat terawat, tampil bugar, dan jarang terserang penyakit.

Tak hanya untuk dirinya, Kate juga menularkan pola makan sehatnya kepada sang suami, Pangeran William, dan ketiga anaknya di rumah. Berikut menu makan Kate Middleton dan keluarga dari sarapan hingga makan malam, mengutip Hello!.

1. Sarapan

Ibu tiga anak ini dikenal sebagai penggemar berat smoothie yang selalu dijadikannya menu sarapan.

Kate Middleton kerap memadukan kangkung, spirulina, matcha, bayam, romaine, daun ketumbar, dan blueberry dalam segelas smoothies untuk sarapan pagi yang sehat.

Selain itu, dia juga selalu sarapan dengan semangkuk oatmeal di pagi hari.

2. Makan siang

Meski bukan seorang vegetarian, Kate Middleton selalu senang menikmati hidangan makan siang tanpa daging.

Selama tur kerajaannya di India, Chef Raghu Deoa, yang ditugaskan membuat hidangan untuk Kate Middleton dan Pangeran William, mengaku menyajikan makan siang menu kebab berisi sayuran dan kari miju-miju untuk pasangan tersebut.

"Semuanya vegetarian, karena saya diberi tahu bahwa itu-lah yang mereka sukai," kata Deora.

3. Makan malam

Daging panggang, pasta, dan kari adalah menu makan malam umum dari seorang Kate Middleton. Ayam panggang adalah makanan populer di kalangan bangsawan

Selain itu, pasta juga menjadi favorit keluarga Kate Middleton.

4. Camilan

Kate Middleton diketahui menyukai camilan sehat, seperti buah dan sayuran mentah. Selain itu, dia juga diketahui gemar mencamil popcorn.

Related

International 1221896094518791084

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item