Sering Diabaikan, Kenali Gejala Kanker Paru-paru Sebelum Telanjur Parah


Kanker paru-paru merupakan jenis penyakit kanker paling mematikan pada kelompok penderita laki-laki di Indonesia, diikuti dengan kanker hati yang menempati posisi nomor dua.      

Berdasarkan data WHO, kanker paru-paru merupakan jenis kanker dengan jumlah penderita nomor dua paling banyak setelah kanker payudara.   

Meski menempati posisi pertama jenis kanker dengan jumlah penderita terbanyak, kanker paru-paru masih sering diabaikan pada gejala tahap awal. Dilansir dari laman p2ptm.kemkes.go.id, pengabaian ini lantaran gejala kanker paru-paru menyerupai gejala penyakit biasa.   

Penderita kanker paru-paru seringkali muncul dari kelompok perokok yang berpikir bahwa gejala-gejala yang dialami bukanlah tanda dari penyakit ganas seperti kanker.   

Lantas, apa saja gejala-gejala penyakit kanker paru-paru yang harus diwaspadai? 

Batuk terus-menerus

Penderita kanker paru-paru lazim mengalami gejala berupa batuk secara terus menerus meskipun tidak memiliki riwayat alergi pernapasan tertentu.   

Umumnya, para penderita berpikir bahwa batuk yang mereka alami adalah gejala flu atau akibat tersedak dan terlalu banyak merokok. Faktanya, batuk terus menerus harus diwaspadai karena hal ini menandakan ada kondisi abnormal pada paru-paru. 

Sesak napas

Gejala kanker paru-paru berikutnya yang sering diabaikan adalah sesak napas. Jika kamu mengalami sesak napas mendadak, bahkan dalam situasi normal seperti sedang duduk atau berbaring, hal ini patut menjadi kondisi yang diwaspadai.      

Bisa jadi, penyebab sesak napas adalah keberadaan tumor yang menghalangi tenggorokan. Selain itu pada penderita kanker paru-paru, akumulasi cairan di dada dapat menekan organ paru sehingga terjadi kekurangan udara. 

Batuk darah

Batuk darah secara umum merupakan tanda adanya masalah pada organ dan saluran pernapasan, dan jelas bukan merupakan kondisi yang wajar. Jika mengalami hal ini, sudah seharusnya kamu memeriksakan diri ke dokter agar mendapatkan penanganan lebih lanjut.  

Kelelahan yang tidak wajar

Studi dari American Cancer Society menyebutkan bahwa penderita kanker paru sering merasakan kelelahan yang tidak wajar, meskipun tidak melakukan aktivitas yang berat. Lebih lanjut, kelelahan ini akan membuat penderita mengalami rasa sakit di sekujur tubuh yang sekilas hanya akan terasa seperti pegal-pegal biasa.  

Sakit kepala hebat

Penderita kanker paru-paru juga sering mengalami gejala berupa sakit kepala hebat dan nyeri hingga ke tungkai kaki. Jika kanker sudah mengalami metastatis dan menyebar hingga ke organ hati, penderita juga akan mengalami gejala seperti mata dan kulit yang menguning.      

Menjaga kesehatan, menghindari stres dan menghindari rokok, merupakan beberapa cara agar terhindar dari ancaman penyakit kanker paru-paru. Penanganan yang cepat dan tepat pada gejala kanker paru-paru akan memperbesar peluang kesembuhan penderita. 

Related

Health 5616097857738390074

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item