Rekomendasi Jurusan Kuliah IPA di Universitas Gunadarma

beelajar.com
Menjelang berakhirnya tahun ajaran 2021/20212 dan akan segera beranjak ke tahun ajaran 2022/2023 merupakan fase yang krusial bagi anak kelas XII SMA/SMK. Mereka semua sedang berlomba-lomba mempersiapkan diri untuk belajar agar diterima di kampus favoritnya, Universitas Gunadarma, termasuk memilih jurusan kuliah IPA

Memilih sebuah kampus yang memiliki berbagai program studi jurusan IPA mungkin terbilang cukup mudah, hanya dengan membaca dan mengamati daftar jurusan kuliah IPA yang tertera. Namun pada intinya, seorang pelajar harus bisa mengamati bagaimana prestasi dan mutu pendidikan yang dimiliki masing-masing kampus, sebelum mencermatai berbagai program studi IPA yang ada didalamnya. 

Bila perlu, mungkin juga diperlukan untuk mengecek masing-masing akreditasi dari setiap program studi jurusan IPA yang ada. Tentunya hal itu dibutuhkan agar kita bisa memastikan bagaimana mutu pendidikan dan pembelajaran yang akan didapatkan saat menjalani masa perkuliahan. 

Berbicara soal kampus yang memiliki berbagai program studi kuliah IPA dan bisa menunjang iklim perkuliahan yang nyaman, maka Universitas Gunadarma adalah salah satu rekomendasi terbaiknya. Kampus yang kerap diakronimkan dengan UG ini memiliki beberapa jurusan kuliah IPA  serta ditunjang dengan fasilitas yang bisa mendukung kegiatan perkuliahan yang nyaman dan juga akomodatif. 

Penasaran apa saja jurusan kuliah IPA di Universitas Gunadarma dan bagaimana dengan akreditasi program studinya? Yuk simak ulasan berikut ini; 

Kedokteran 

Jurusan Kedokteran di berbagai kampus di Indonesia akan selalu menjadi jurusan kuliah yang bisa dibilang sangat bergengsi. Ketika seseorang bisa diterima untuk berkuliah di fakultas kedokteran, maka itu merupakan prestasi yang begitu membanggakan. 

Jurusan kedokteran di universitas gunadarma pun juga merupakan salah satu jurusan kuliah IPA yang akan menjadi rekomendasi sekaligus terfavorit. Meskipun jurusan ini baru meraih predikat akreditasi C dari LAM-PTKes pada tahun 2020 lalu, namun jurusan kedokteran di universitas gunadarma tetaplah menjanjikan prospek yang sangat besar. 

Sebagaimana pandangan umumnya, profesi Dokter merupakan salah satu profesi kerja yang sangat dihormati, tak sedikit para pelajar yang memendam cita-cita menjadi seorang Dokter. Terlebih, di era masa pandemi saat ini, fakultas kedokteran telah memiliki Gunadarma Medika Hospital yang berada di kawasan Cisala Depok. Maka, opsi untuk berkuliah di jurusan kedokteran universitas gunadarma merupakan opsi yang sangat bagus. 

Teknik Informatika

Jurusan teknik informatika bisa disebut sebagai salah satu jurusan yang akan lulusannya akan banyak dicari oleh dunia kerja. Terlebih ditengah pesatnya arus perkembangan dunia teknologi yang berbasis digital, maka, jurusan teknik informatika merupakan jurusan kuliah yang akan selalu diminati di era kekinian. 

Begitupun dengan jurusan teknik informatika yang ada di Universitas Gunadarma, jurusan ini terbilang sebagai salah satu yang banyak diminati oleh para pelajar setiap tahunnya. Jurusan teknik informatika telah menyandang predikat A dalam status akreditasi yang dirilis oleh BAN PT pada tahun 2019 lalu.

Jurusan teknik informatika memang akan selalu menuntut para mahasiswanya untuk mahir dan memiliki keterampilan dalam hal dikrit, statistika, kalkulus hingga algoritma. Hal itu dikarenakan, pada dasarnya, jurusan ini akan banyak mempelajari tentang perangkat lunak komputer, sistem operasi komputer bahkan hingga kerja komputer. 

Maka dengan demikian, jurusan teknik informatika ini akan menyediakan banyak sekali prospek dan peluang kerja yang sangat luas. Terlebih, di era digital saat ini, berbagai perusahaan akan berlomba-lomba untuk mencari sarjana teknik informatika yang berkompeten dalam bidang IT.

Adapun beberapa prospek kerja yang bisa diambil para lulusan teknik informatika antara lain yakni sebagai web developer, baik yang bekerja secara penuh maupun yang berstatus freelance. Selain itu, jurusan teknik informatika juga bisa bekerja di lembaga pemerintahan sebagai tim IT, serta beberapa posisi vital lainnya dalam perusahaan seperti analis keamanan informasi, dan juga data scientist. 

Bila membahas soal gaji, pada umumnya, para lulusan teknik informatika akan memiliki kisaran gaji antara 5 hingga 8 juta rupiah. berdasarkan prospek dan gambaran kerjanya, maka, jurusan teknik informatika di universitas gunadarma merupakan jurusan kuliah yang sangat direkomendasikan. 

Teknik Industri

Jurusan teknik industri merupakan jurusan kuliah IPA lainnya yang cukup direkomendasikan di univeritas gunadarma. Jurusan ini tidak sekedar direkomendasikan hanya karena telah meraih predikat A dalam akreditasi yang ditetapkan oleh BAN PT pada 2018 lalu. 

Jurusa yang satu ini memiliki ruang lingkup pembahasan yang sangat luas, mulai dari desain, perbaikan sistem, bahan-bahan hingga peralatan mesin. Jurusan ini akan sangat dibutuhkan oleh berbagai sektor pekerjaan lainnya. 

Sarjana teknik industri akan selalu dicari dalam posisi kerja sebagai analis produk, manajer enginer, analis menajemen proyek, bahkan hingga konsultan. Tentunya, para sarjana teknik industri juga bisa bekerja sebaagai wirausahawan dengan bekal pengetahuannya mengenai manajemen industri. 

Itulah beberapa rekomendasi jurusan kuliah IPA di Universitas Gunadarma, termasuk prospek kerja dan juga predikat akreditasi prodi yang dirilis oleh BAN PT. Diluar dari ketiga jurusan IPA tersebut, masih terdapat beberapa jurusan kuliah IPA lainnya yang bisa dipilih berdasarkan kemampuan dan peminatan masing-masing individu.

Related

Education 8623848738078852518

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item