Kisah Noah, Orang yang Mengaku Berasal dari Masa Depan

Kisah Noah, Orang yang Mengaku Berasal dari Masa Depan

Pada November 2017, media express.co.uk memberitakan seseorang yang mengaku datang dari tahun 2028. Seorang pria yang mengaku bernama Noah ini mengatakan bahwa dia rela membahayakan dirinya sendiri untuk kembali ke masa kini, demi memperingatkan orang-orang bahwa mesin waktu benar-benar ada.

"Saya tidak sedang berusaha menipu semua orang, tujuan utama saya adalah untuk membuktikan bahwa mesin waktu benar-benar ada, dan saya sendiri adalah penjelajah waktu," kata Noah pada sebuah video yang diunggah di Youtube.

Selain itu, Noah juga mengaku, karena perjalanannya menjelajah waktu, dia menderita penyakit mental anoreksia dan depresi. Lebih lanjut Noah mengklaim bahwa dia harus mengonsumsi obat-obatan agar terihat lebih muda dari usia aslinya yang sudah berumur 50 tahun.

Noah mulai terkenal karena video yang dia sebar, yang berisi pengakuan kalau penjelajah waktu itu ada. "Aku ingin membuatnya jadi jelas. Tujuanku adalah untuk membuktikan pada kalian semua bahwa penjelajah waktu adalah nyata," kata dia, dalam Bahasa Inggris dengan aksen Amerika yang tak biasa. "Faktanya adalah diriku sendiri. Aku seorang penjelajah waktu."

Pada 2028, manusia akan mencapai Mars, katanya, dan penjelajah waktu akan ditemukan. Masih di tahun yang sama, akan ada organisasi swasta yang mengaku bahwa perjalanan waktu itu ada.

Selanjutnya, mobil listrik dan kendaraan swa-kemudi (self-driving) akan mengalami kemajuan secara drastis. Sementara virtual reality dan kecerdasan buatan (artificial intelligence) akan marak dalam tahun-tahun mendatang. 

Related

International 8891502185366513333

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item