Memperkuat Kekebalan Tubuh Bisa Menjauhkan Virus Zika

Memperkuat Kekebalan Tubuh Bisa Menjauhkan Virus Zika

Naviri.Org - Kekebalan tubuh atau imunitas adalah hal penting di tubuh kita yang membantu melindungi tubuh dari kemungkinan serangan infeksi, virus, atau semacamnya. Yang menjadikan kita bisa senantiasa sehat, salah satunya karena kekebalan tubuh selalu terjaga. Saat kekebalan tubuh melemah, tubuh kita pun lebih mudah terserang penyakit atau virus.

Terkait virus Zika, upaya memperkuat kekebalan tubuh bisa dilakukan, dengan tujuan untuk menjauhkan kemungkinan dari serangan virus tersebut.

Guru Besar Biokimia dan Biologi Molekuler Universitas Airlangga, Surabaya, Chairul Anwar Nidom, mengatakan masyarakat perlu memperkuat kekebalan tubuh agar tidak mudah terinfeksi virus Zika yang saat ini sedang menginfeksi ribuan orang di Brasil dan dua negara lain di Benua Amerika.

"Penanganan terhadap virus Zika bisa dengan dua cara. Pertama dengan cara yang menyasar virusnya, yakni dengan vaksin. Kedua, dengan cara yang menyasar tubuh kita, dengan imunomodulator. Karena saat ini belum ada vaksin untuk virus Zika, maka yang bisa dilakukan adalah memperkuat kekebalan tubuh," ujar Nidom.

Nidom mengatakan, pengembangan vaksin memerlukan waktu yang lama, sedangkan infeksi Zika saat ini telah menyebar luas, terutama di Amerika. Oleh karena itu, yang bisa dilakukan masyarakat saat ini adalah menjaga tubuh agar tetap sehat dan bugar sehingga tidak mudah terinfeksi.

Nyamuk Aedes

Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), dalam laman resminya, menyatakan bahwa Zika adalah virus dari golongan Flaviviridae yang ditularkan ke manusia oleh nyamuk Aedes. Orang yang terjangkit virus Zika akan merasakan gejala seperti sakit kepala, ruam di wajah, leher, lengan atas. Mungkin juga menyebar ke telapak tangan dan kaki, demam, dan nyeri punggung.

Karena belum ada obat khusus untuk infeksi virus Zika, maka pengobatan hanya diarahkan pada penguatan imunitas tubuh, dan mengatasi gejala yang muncul atau dirasakan. Selain itu, yang terpenting ialah hindari gigitan nyamuk.

Direktur Jenderal WHO, Margaret Chan, menggelar pertemuan di Geneva, Swiss, membahas langkah yang akan diambil oleh WHO selanjutnya, terkait merebaknya virus Zika di 23 negara di Amerika.

Baca juga: Apakah Virus Zika Bisa Menular Lewat Hubungan Seks?

Related

Health 7864503767451743186

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item