Akhir Kisah Pasangan Suami Istri yang Berhalusinasi jadi Raja dan Permaisuri

  Akhir Kisah Pasangan Suami Istri yang Berhalusinasi jadi Raja dan Permaisuri

Naviri Magazine - Kepolisian Daerah Jawa Tengah menangkap R. Totok Santoso (42) dan Fanni Aminadia (41), Raja dan Permaisuri, di Kerajaan Agung Sejagat yang berada di Purworejo, Jawa Tengah.

"Iya betul, sudah diamankan Dir Reskrimum malam ini," kata Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri, Brigadir Jenderal Polisi Raden Prabowo Argo Yuwono, saat dikonfirmasi.

Argo mengatakan, penangkapan itu dilakukan lantaran mereka berdua telah menyebarkan informasi palsu atau bohong. Selain itu, mereka juga dinilai membuat resah masyarakat.

"Pelaku yang diduga melakukan perbuatan melanggar Pasal 14 UU RI No.1 tahun 1946 tentang peraturan hukum pidana, dihukum maksimal 10 tahun, dan atau pasal 378 KUHP tentang penipuan," ujarnya.

Dalam penangkapan tersebut, polisi mengamankan beberapa alat bukti, dan meminta keterangan 10 saksi. Adapun barang bukti yang disita adalah KTP, dan dokumen palsu yang dicetak untuk merekrut anggota Keraton Agung.

Sebelumnya, dunia maya khususnya Twitter dihebohkan dengan munculnya Kerajaan Agung Sejagat yang berada di Kabupaten Purworejo, Jawa Tengah. Warganet pun menilai sosok orang yang mengklaim tersebut tidak waras.

Pasangan suami istri, yakni Totok Santoso Hadiningrat alias Sinuhun, bersama istrinya, Dyah Gitarja alias Kanjeng Ratu, yang mendaulat diri sebagai raja dan ratu kerajaan agung sejagat itu.

Unggahan tentang kerajaan agung sejagat ini dimuat oleh akun @aritsantoso. Dia bahkan mengunggah beberapa foto raja serta ratu, dan kondisi kerajaan tersebut.

"Yang lagi heboh di Purworejo. Ada orang mengaku dari Kerajaan Agung Sejagat yang menguasai seluruh dunia. Mereka buat keraton-keratonan yang lokasinya di Desa Pogung, Kecamatan Bayan, Kabupaten Purworejo. Stres / halu / mau bikin aliran sesat? Ada-ada saja kelakuan warga 0275," tulis akun tersebut.

Akun itu juga menjelaskan secara detail bagaimana proses pasangan suami istri ini melakukan kirab yang dianggap sebagai kerajaannya.

"Yang mimpin disebutnya Sinuhun, nama asli Totok Santosa Hadiningrat. Pasangannya Kanjeng Ratu, alias Dyah Gitarja. Menurut mereka, mereka ada untuk menunaikan janji 500 tahun dari runtuhnya Kerajaan Majapahit," tulisnya.

Dari foto-foto yang tersebar, tampak pasukan dari kerajaan yang menggelar kirab. "Kemarin ada kirab dan prosesinya juga, ini undangannya. Namun menurut info yang beredar, pasukan itu bukan berasal dari warga setempat. Bahkan, warga setempat yang bergabung hanya dua orang," jelas dia.

Related

News 6506166124661943928

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item