Mengenal dan Memahami Fungsi Biji bagi Tanaman

Mengenal dan Memahami Fungsi Biji bagi Tanaman, naviri.org, Naviri Magazine, naviri majalah, naviri

Naviri Magazine - Bagi tanaman berbunga, biji adalah cara utama untuk berkembang biak dan menyebar. Setelah dibuahi, sel telur berkembang menjadi biji, yang kemudian dapat berkembang menjadi tanaman baru.

Biji berisi embrio yang akan tumbuh menjadi tanaman baru. Biji juga mengandung cadangan makanan untuk embrio hingga akar dan daunnya berkembang.

Biji terbungkus dalam lapisan luar yang kuat untuk melindunginya agar tidak kering. Banyak biji dapat terbawa angin, hingga tumbuh di tempat yang jauh dari asalnya.

Beberapa biji bahkan memiliki rambut-rambut menyerupai payung, misalnya biji bunga dandelion, yang memungkinkannya terbawa angin hingga jarak yang sangat jauh.

Sekadar catatan, biji paling besar adalah coco de mer, semacam kelapa yang tumbuh di wilayah Seychelles, kepulauan di Lautan India. Masing-masing biji coco de mer memiliki berat sekitar 250 kilogram.

Related

Science 7936182760450540379

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item