Hasto Sebut Kader PDIP Paling Sedikit Dapat Jatah Kursi Komisaris BUMN

Hasto Sebut Kader PDIP Paling Sedikit Dapat Jatah Kursi Komisaris BUMN,  naviri.org, Naviri Magazine, naviri majalah, naviri

Naviri Magazine - Sekretaris Jenderal PDIP, Hasto Kristiyanto menyinggung soal kursi komisaris di BUMN atau bagi-bagi komisaris BUMN untuk partainya. Menurut Hasto, PDIP sebagai partai pemenang pemilu, mendapat kursi paling sedikit.

"Dalam penempatan jabatan strategis sebagai komisaris misalnya, jumlah kader PDIP paling sedikit dibanding partai lain," ujar Hasto lewat keterangan tertulis.

Kendati demikian, ujar Hasto, partainya tetap menerima hal tersebut. "Keputusan otoritas Menteri kami terima, dan hal tersebut sebagai daya pemacu untuk terus tingkatkan kualitas kader," ujarnya.

Beberapa kader PDIP yang menjadi komisaris di BUMN yakni; Arief Budimanta sebagai Komisaris di PT Bank Mandiri Tbk (Persero); Dwi Ria Latifa sebagai Komisaris PT Bank BRI (Persero); dan Basuki Tjahaja Purnama Komisaris Utama PT Pertamina (Persero).

Menurut Hasto, partai pemenang Pemilu perlu menempatkan kader-kadernya pada jabatan strategis sebagai bagian dari tugas partai melakukan kaderisasi kepemimpinan. Tidak hanya di jajaran komisaris BUMN, melainkan di tingkat RT, RW, Desa, Kecamatan, Kabupaten Kota, Provinsi, hingga tingkat nasional dan bahkan internasional.

"Partai yang menang Pemilu, dimanapun tradisi demokrasi di seluruh dunia, maka partai lalu menempatkan kader-kadernya pada jabatan strategis," ujar Hasto.

Related

News 6173173064006625207

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item