Imut dan Lucu, Inilah 10 Jenis Anjing Terkecil di Dunia (Bagian 2)

Naviri Magazine - Uraian ini adalah lanjutan uraian sebelumnya ( Imut dan Lucu, Inilah 10 Jenis Anjing Terkecil di Dunia - Bagian 1 ). Untu...


Naviri Magazine - Uraian ini adalah lanjutan uraian sebelumnya (Imut dan Lucu, Inilah 10 Jenis Anjing Terkecil di Dunia - Bagian 1). Untuk mendapatkan pemahaman yang lebih baik, sebaiknya bacalah uraian sebelumnya terlebih dulu.

Maltese

Tidak memiliki rasa takut, pintar, namun lembut, itulah sifat yang dimiliki oleh anjing jenis Maltese. Maltese dilengkapi dengan mantel bulu yang cukup tebal. Maltese dapat tumbuh sampai 20,3 sampai 25,4 cm dengan berat antara 1,8 sampai 3,1 kg. Usia Maltese juga cukup panjang yakni 15 sampai 18 tahun.

Jika kalian suka dengan sifat anak anjing yang selalu berlari kesana kemari, Maltese adalah pilihan yang tepat. Anjing kecil ini memiliki sifat yang persis sama seperti anak anjing. Oh iya, Maltese juga sangat cerdas. Dia mampu dilatih untuk melakukan sejumlah trik dan bisa menjadi sahabat yang tepat bagi anak-anak.

Toy Poodle

Elegan dan pandai, begitulah kata-kata yang cocok diberikan pada anjing jenis Toy Poodle. Sudah dikenal di dunia bahwa anjing jenis Poodle adalah anjing dengan penampilan terbaik. Namun Poodle memiliki ukuran tubuh yang cukup besar. Nah, anjing jenis ini Toy Poodle bisa dibilang seperti miniatur Poodle.

Dengan ukuran 25,4 cm dan berat berkisar antara 2,2 sampai 4,5 kg, anjing jenis ini bisa memenuhi hasrat kalian yang ingin memiliki anjing kecil dan elegan. Toy Poodle biasanya memiliki umur antara 14 sampai 18 tahun. Anjing kecil ini selain memiliki penampilan menarik, ia juga sangat pintar. Sama seperti Poodle, mini Poodle ini memerlukan perawatan yang rutin untuk menjaga bulunya tetap indah.

Yorkshire Terrier

Memiliki tubuh kecil namun memiliki sifat penasaran dan keberanian yang cukup tinggi. Yorkshire Terrier bisa dibilang seperti anjing besar yang terjebak dalam tubuh kecil. Memiliki ukuran 20,3 sampai 22,8 cm dan berat antara 1,8 sampai 3,1 kg. Yorkshire Terrier tidak hanya cocok untuk indoor melainkan juga outdoor.

Yorkshire Terrier memiliki bulu bewarna emas dan biru yang cantik. Biasanya Yorkshire Terrier mudah untuk dilatih. Yorkshire Terrier juga dikenal sangat lincah dan suka lari kesana kemari. Meski kecil, Yorkshire Terrier memiliki sifat pemberani layaknya anjing besar. Hal tersebut membuat Yorkshire Terrier masih bisa dimanfaatkan sebagai anjing penjaga.

Brussels Griffon

Sesuai dengan namanya, Brussels Griffon adalah jenis anjing kecil yang berasal dari Brussels, Belgia. Tubuhnya hanya berukuran 17,7 sampai 20,3 cm dengan berat 3,6 sampai 4,5 kg. Kalian boleh tertawa melihat tubuhnya yang kecil, dijamin kalian akan cepat lelah mengejarnya karena anjing jenis ini sangatlah lincah. Kelincahan ini yang membuat Brussels Griffon dimanfaatkan untuk mengusir tikus.

Brussels Griffon juga memiliki insting yang tajam. Apabila dirinya merasa ada yang sesuatu yang tidak beres, biasanya Brussels Griffon akan mulai berisik. Brussels Griffon biasanya tidak begitu merasa terganggu apabila ada hewan peliharaan lain di rumah. Namun anjing ini tidak begitu akrab dengan keberadaan anak kecil. Sifatnya yang keras kepala membuat kalian harus sedikit sabar untuk melatihnya.

Chihuahua

Tiba di akhir topik, siapa sih yang tidak kenal dengan Chihuahua? Anjing ini merupakan jenis anjing terkecil di dunia dengan ukuran yang rata-rata mencapai 12,7 cm dan beratnya yang hanya 1,8 sampai 2,7 kg. Anak Chihuahua yang baru lahir malah lebih ringan yakni hampir mencapai 1 kg saja.

Chihuahua memiliki usia yang terbilang cukup panjang yakni 12 sampai 20 tahun. Memiliki tubuh kecil tapi jangan pernah kalian macam-macam dengan anjing jenis ini. Chihuahua dikenal sebagai anjing penjaga yang cukup baik. Apabila merasa terancam, ketakutan atau merasa ada bahaya, Chichuahua tidak ragu untuk melompat dan langsung menggigit orang.

Related

Animals 5281027392021206522

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item