Pengemis di Ponorogo Nginap Hotel Selama Seminggu, Modalnya Cuma Kardus


Satpol PP Ponorogo terkejut saat menjaring seorang pengemis yang menginap hotel.

“Beberapa hari terakhir kami memang razia pengemis. Salah satunya yang unik dan bikin kaget ya ada satu pengemis menginap di hotel,” ujar Kabid Trantib Satpol PP Ponorogo, Subiantoro, Jumat (1/12/2023).

Dia menjelaskan, awalnya Satpol melakukan razia. Tertangkap ada beberapa pengamen dan pengemis. Seperti biasa petugas meminta identitas para pengamen dan pengemis.

“Ditemukan KTP. Dari KTP itu salah satu dari pengemis merupakan warga Jombang. Juga terdapat kunci hotel di dalam tas pengemis berinisial A ini,” katanya

Ditanya lebih lanjut, pengemis itu sudah berada di bumi reog sepekan. Sengaja ke Ponorogo untuk meminta-minta.

“Modalnya cuma kardus, kemudian sengaja berangkat dari Jombang menggunakan bus. Sampai sini mengemis dan menginap di hotel,” terang Subiantoro.

Menurutnya, penghasilan pengemis tersebut tidak diketahui pasti. Hanya saja ketika berani menginap di salah satu hotel di Ponorogo dipastikan penghasilannya lebih dari Rp 100 ribu per hari.

“Hotelnya saja berapa. Berani menginap dan sudah lebih dari sepekan. Hotelnya di tengah kota lho. Bukan hotel melati yang ecek-ecek,” pungkas Subiantoro.

Related

News 1216519784702502040

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item