Viral, Toko Bakery di Jogja Dituding Jiplak Toko Bakery Australia


Salah satu toko bakery di Babarsari, Jogja, bernama Circles Bakery, dituding telah menjiplak konsep toko bakery di Australia bernama Publique Bakery. Publique Bakery merupakan toko roti yang berbasis di Melbourne, Australia.

Isu dugaan penjiplakan itu mencuat setelah akun Instagram Publique Bakery, yakni @publiquebakery, berkomentar di salah satu unggahan di akun Instagram Circles Bakery, @_circlesbakery_.

“Kami tidak pernah mengizinkan Anda menyalin seluruh konsep dan desain kami, termasuk tampilan kue-kue kami. Mulai dari setiap sentuhan desain hingga setiap kue dan roti, kami bekerja keras untuk itu dalam waktu yang lama, dan Anda hanya menjiplaknya,” tulis @publiquebakery di salah satu unggahan Circles Bakery yang kini sudah diprivat.

Saat dikonfirmasi, pemilik Publique Bakery, Kim, membenarkan bahwa komentar tersebut memang mereka yang membuat.

“Ya, saya dapat mengonfirmasi bahwa postingan tersebut dibuat oleh kami,” kata Kim saat dihubungi, Jumat (7/6).

Ia menuding, Circles Bakery yang ada di Jogja telah menjiplak hampir semua konsep toko bakery mereka. Mulai dari desain logo, tampilan akun media sosial, desain roti dan kue, hingga desain tokonya.

“Jika Anda melihat Instagram saya, akan sulit untuk mengetahui bahwa mereka tidak menjiplak apa pun. Dari desain toko, logo, warna, dan bahkan jenis kue dan roti, mereka meniru semuanya,” lanjutnya.

Padahal, Kim mengaku telah membangun toko bakerynya dalam waktu panjang.

“Kami belajar keras selama setahun dan mencoba ratusan toko roti untuk membuat kue-kue tersebut. Kami ingin mewujudkan toko impian kami, dan itu adalah hasil dari stres dan penelitian selama setahun,” ujarnya.

Sementara itu, manajemen Circles Bakery, Andre, mengatakan pihaknya masih belum bersedia memberikan klarifikasi terkait tuduhan penjiplakan tersebut.

“Kita tidak mau klarifikasi atau segala bentuk pernyataan, karena kita memang lagi viral, takutnya menambah membuat gaduh,” kata Andre saat ditemui

“Mungkin next-nya kalau masih ramai kita bisa (memberikan klarifikasi),” ujarnya.

Related

News 119093028654383403

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item