Melihat dan Mempelajari Kehidupan Seks Bebas Para Monyet

 Melihat dan Mempelajari Kehidupan Seks Bebas Para Monyet

Naviri Magazine - Di antara banyak hewan lain, monyet diketahui termasuk hewan yang memiliki nafsu seks tinggi, dan mereka menjalani kehidupan seks bebas yang bahkan membuat para ilmuwan geleng kepala. “Seks bebas” di kalangan monyet bisa dibilang “benar-benar bebas”, karena mereka tidak hanya melakukan aktivitas seksual dengan sesama monyet, tapi juga dengan hewan lain.

Pada penelitian sebelumnya, di Jepang, para ilmuwan mendapati monyet yang secara agresif berusaha mengawini rusa. Kini, para ilmuwan menemukan perkawinan monyet beda spesies di Tanzania, Afrika.

Seorang peneliti dari Florida Atlantic University menjadi orang pertama yang mengungkap dua spesies monyet guenon yang hidup di Gombe National Park, Tanzania, Afrika, telah melakukan perkawinan dan melahirkan hibrida (keturunan dari hasil perkawinan silang) sejak ratusan atau ribuan tahun lalu.

Monyet guenon adalah monyet hutan endemik di wilayah Afrika. Penelitian ini sekaligus membantah temuan sebelumnya, yang mengatakan monyet guenon hanya akan kawin dengan spesies yang sama, dengan karakteristik janggut lebat dan berhidung besar.

Kate Detwiler, Ph.D., penulis dan asisten profesor dari Fakultas Antropologi, Dorothy F. Schmidt College of Arts and Letters, Florida United States, pertama kali mempelajari monyet guenon di Taman Nasional Gombe, Tanzania, pada 1994.

Ia melakukan analisis genetika terhadap monyet "berekor merah" (Cercopithecus ascanius) dan "monyet berekor biru" (Cercopithecus mitis). Kedua spesies ini adalah monyet guenon Afrika yang mendiami Taman Nasional Gombe, mungkin sejak ribuan tahun lalu. Keduanya hidup berdampingan dengan simapanse dan babun.

Detwiler berhasil mengidentifikasi monyet hibrida lewat jejak kombinasi dari kedua orang tua spesies. Ia menduga, sekitar 15 persen populasi di Taman Nasional Gombe adalah hibrida yang sangat tidak biasa.

Dengan menggunakan DNA mitokondria yang diekstrak dari 114 kotoran monyet ekor merah, monyet ekor biru, dan monyet hibrida, Detwiler berhasil menunjukkan pergerakan materi genetik dari satu spesies guenen ke spesies lain. Ia menemukan fakta bahwa semua monyet yang ditelitinya adalah monyet hibrida.

Penelitian yang diterbitkan di International Journal of Primatology ini adalah yang pertama membuktikan hal tersebut.

"Ada banyak seks bebas di Taman Nasional Gombe. Monyet ekor merah kawin dengan monyet ekor biru, biru kawin dengan merah, biru dengan biru, merah dengan merah, dan keturunan hibrida kawin dengan semua jenis monyet," kata Detwiler, dilansir Eurekalert.

"Kami tidak menemukan konsekuensi negatif dari dua spesies sangat berbeda yang melakukan perkawinan terus menerus dan menghasilkan keturunan berbeda," sambungnya.

Detwiler berkata, monyet biru di Taman Nasional Gombe muncul dari populasi hibrida, dan kemungkinan mereka berasal dari luar taman.

Ia berspekuasi bahwa monyet berekor merah tiba di Taman Nasional Gombe dan berkembang di sana. Sementara monyet biru jantan datang dari luar taman setelah dikeluarkan dari kelompok mereka, karena dianggap sudah memasuki kematangan seksual.

Monyet biru ini mencoba mencari monyet biru betina, namun justru yang ditemukan monyet merah di dalam taman. Keduanya memiliki ketertarikan, dan terjadilah perkawinan silang.

Menurut Detwiler, temuan populasi hibrida di taman nasional Gombe adalah sesuatu yang sangat berharga, agar selanjutnya kita dapat lebih memahami seperti apa sistem perkawinan silang dan bagaimana materi genetik bergerak antar spesies.

Baca juga: Ternyata, Kuda Bisa Berkomunikasi Menggunakan Simbol

Related

Science 1496805667005554785

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item