Ternyata, Detak Jantung Ikan Sama Seperti Manusia

Ternyata, Detak Jantung Ikan Sama Seperti Manusia

Naviri Magazine - Ikan memiliki detak jantung yang hampir sama dengan manusia. Ikan mas memiliki detak jantung rata-rata 70 detak per menit. Sebagai perbandingan, jantung manusia berdetak rata-rata 60 sampai 100 detak per menit dalam keadaan istirahat.

Anak ikan dan ikan kecil memiliki detak jantung yang lebih cepat dibandingkan ikan dewasa dan ikan besar. Detak jantung ikan akan melambat ketika berada di dalam air yang dingin.

Lama hidup ikan tergantung pada jenisnya. Ada yang hidup kurang dari setahun, namun ada pula yang dapat hidup hingga lebih dari 100 tahun.

Ikan apa yang melindungi anak-anaknya?

Ada jenis ikan yang dikenal sebagai mouthbrooder (pengeram dalam mulut). Ikan jenis tersebut, semisal ikan kucing laut, sangat perhatian dan melindungi bayi-bayinya. Uniknya, mereka melindungi bayi-bayi tersebut di dalam mulut.

Pada ikan kucing laut, si jantanlah yang menjadi induk yang merawat anak-anak mereka. Bayi-bayi ikan kucing laut biasanya akan berenang dalam bayang-bayang di dekat kepala si ayah.

Ketika datang bahaya, mereka akan berenang dengan cepat, dan masuk ke dalam mulut ayah mereka untuk berlindung.

Baca juga: Bagi Burung, Manusia Sama Berbahaya Seperti Pestisida

Related

Science 4831975101817065803

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item