Ternyata, Einstein adalah Orang di Balik Penemuan Refrigerator

Ternyata, Einstein adalah Orang di Balik Penemuan Refrigerator

Naviri Magazine - Anda mungkin hanya mengetahui bahwa bidang Einstein di fisika adalah Teori Relativitas, efek fotolistrik, dan gerak Brownian. Benarkah? Jika demikian, Anda perlu tahu bahwa Einstein juga penemu refrigerator.

Pada tahun 1920-an, perkakas rumah tangga yang digunakan orang umumnya banyak mengandung zat-zat mematikan. Antara gas dalam pipa-pipa perabot rumah tangga yang banyak digunakan saat itu, dan arsenik yang terkandung pada cat dan wallpaper rumah, semuanya mengandung zat-zat mematikan.

Dengan demikian, kelihatannya masuk akal jika dikatakan bahwa transisi dari pemakaian kotak es tradisional (secara umum, kotak es tradisional hanya berupa kotak kayu yang terisolasi yang berisi es di dalamnya) menjadi refrigerator listrik akan semakin menambah banyaknya ancaman zat-zat beracun akibat terjadinya kebocoran uap zat kimia pendingin, misalnya metil klorida, amonia, atau sulfur dioksida, pada pemilik rumah yang menggunakan alat-alat tersebut.

Sebuah insiden pada tahun 1926 tentang zat beracun ini telah menginspirasi Einstein untuk memberikan bantuan kepada seorang fisikawan Hongaria, bernama Leo Szilard, dalam mendesain jenis peralatan rumah tangga baru yang disebut refrigerator penyerap yang hanya membutuhkan amonia, butana, dan air, ditambah sebuah sumber panas untuk pompa.

Alat yang dipatenkan pada tahun 1930 ini, prinsip dasarnya mendidihkan cairan pada temperatur yang lebih rendah, dengan memberikan tekanan yang lebih rendah. Pada saat tekanan dalam pipa yang ada di atas reservoir butana diturunkan, butana akan mendidih, menyerap panas dari lingkungannya, dan menurunkan temperatur dalam peti es. Karena tidak terdapat bagian yang bergerak pada alat ini, peralatan ini dapat bekerja tahan lama.

Namun, refrigerator ala Einstein dan Szilard pada akhirnya dikalahkan oleh refrigerator pesaingnya yang lebih efisien, serta digunakannya chloroflourocarbon (CFC) yang menggantikan zat pendingin berbahaya, dan mengubah kompresor es menjadi lebih aman bagi pemakai, kecuali terhadap lapisan ozon.

Namun demikian, berkat adanya teknologi baru, dan tumbuhnya kepedulian terhadap lingkungan dewasa ini, pada akhirnya juga telah memercikkan pembaharuan terhadap penggunaan CFC.

Baca juga: Ini 7 Fakta Mencengangkan Albert Einstein yang Jarang Diketahui

Related

Science 6543412162159990081

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item