Sejarah dan Asal Usul Konflik Palestina dan Israel (Bagian 3)

Sejarah dan Asal Usul Konflik Palestina dan Israel

Naviri Magazine - Uraian ini adalah lanjutan uraian sebelumnya (Sejarah dan Asal Usul Konflik Palestina dan Israel - Bagian 2). Untuk mendapatkan pemahaman yang lebih baik dan urutan lebih lengkap, sebaiknya bacalah uraian sebelumnya terlebih dulu.

Akhirnya, pada 2 November 1917, Arthur James Balfour, yang saat itu menjabat sebagai sekretaris luar negeri Inggris, mendukung pemberian negara pada bangsa Yahudi di Palestina, dan terjadilah kesepakatan yang disebut Deklarasi Balfour.

Pada saat itu, Chaim Weizman dijanjikan seluruh wilayah Palestina, termasuk yang saat ini jadi negara Jordan. Pada April 1920, mandat untuk Palestina seluas 120.466 Km2.

Tapi pembagian itu mendapat protes keras dari bangsa Arab. Mereka tidak menginginkan berdirinya negara Israel di Palestina, apalagi saat itu sekitar 90% penduduk Palestina adalah bangsa Arab.

Mendapat tekanan yang sangat kuat, akhirnya pihak Inggris menawarkan pembagian wilayah menjadi 2. Di sebelah timur sungai Jordan menjadi milik Yahudi Palestina, dan sebelah barat sungai Jordan menjadi milik Arab Palestina.

Pada saat itu, tempat yang tadinya untuk bangsa Arab Palestina dinamakan Transjordan, dan wilayahnya jauh lebih luas dari wilayah untuk Yahudi Palestina. Inggris memberikan 77% tanah yang tadinya dijanjikan untuk bangsa Yahudi pada Arab, sedangkan bangsa Yahudi menerima 23%.

Walaupun kecewa karena merasa dingkari janji oleh Inggris, pihak Yahudi mengalah dan tetap menerima pembagian itu. Pada 24 Juli 1922, pembagian wilayah itu diubah, Yahudi Palestina mendapat 28.166 Km2, sedangkan Arab Palestina mendapat 92.300 Km2.

Tapi ternyata pembagian itu tetap tidak diterima bangsa Arab. Mereka tetap menginginkan seluruh Palestina di bawah kekuasaan Arab. Sejak dikeluarkannya Deklarasi Balfour, warga Arab Palestina terus menyerang dan mengintimidasi bangsa Yahudi Palestina.

Sementara bangsa Yahudi, yang sudah mendapat 23% wilayah Palestina, berusaha keras mempertahankan diri. Mereka membentuk pasukan yang dikenal dengan nama Haganah dan Irgun (lebih militan). Tugas mereka adalah menjaga dan menyelamatkan Yahudi dari serangan Arab, terutama dari Fedeyen (pasukan bunuh diri Arab Palestina).

Sejak tahun 1920, situasi mulai memanas di Palestina, apalagi imigrasi besar-besaran bangsa Yahudi dari seluruh dunia mulai berdatangan ke Palestina. Hal itu semakin membuat bangsa Arab marah. Sehingga akhirnya tejadilah revolusi Arab di Palestina pada tahun 1936-1939. Revolusi itu gagal, dan menewaskan sekitar 5 ribu orang Arab Palestina. Sementara di pihak Inggris dan Yahudi Palestina jatuh korban jiwa masing-masing sekitar 300 orang.

Akibat revolusi itu, akhirnya Inggris dan pihak Perserikatan Bangsa-bangsa mengurangi lagi jatah wilayah untuk Yahudi. Dari 23% dikurangi lagi karena wilayah itu harus dibagi dengan Arab. Sementara Transjordan, yang tadinya ditujukan untuk penduduk Arab Palestina, malah dibuat menjadi negara baru yang berbentuk kerajaan, yaitu Jordania, yang berada di bawah pengawasan Inggris.

Sekali lagi pihak Israel menerima jatah yang diberikan oleh PBB, dan pada 14 Mei 1948 bangsa Yahudi akhirnya memproklamirkan negara Israel di Palestina. Walaupun pihak Arab Palestina gagal melakukan revolusi di Palestina, mereka tetap tidak ingin ada negara Israel di Palestina. Beberapa negara Arab bersekutu untuk menyerang Israel dan merebut Palestina.

Akhirnya terjadi perang antara Israel melawan koalisi negara Arab (Mesir, Irak, Jordan, Sudan, Yaman, Arab Saudi, Lebanon, Liga Arab, pasukan Mujahidin). Perang itu berlangsung dari 15 Mei 1948 hingga 10 Maret 1949, dan berakhir dengan kemenangan Israel. Tapi perang itu merenggut ribuan korban jiwa di kedua pihak, konon Israel kehilangan 1% dari populasinya saat itu.

Akibat perang itu pula, ribuan penduduk Yahudi yang diusir dari negara-negara Arab akhirnya berimigrasi ke Israel. Kekalahan pihak Arab dari Israel mengakibatkan Israel berhasil memperbesar wilayahnya dari yang diberikan PBB sebelumnya.

Related

History 3592120047150023544

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item