Fadli Zon Kritik Bupati Klaten yang Menempelkan Stiker Wajahnya Pada Hand Sanitizer

Fadli Zon Kritik Bupati Klaten yang Menempelkan Stiker Wajahnya Pada Hand Sanitizer, naviri.org, Naviri Magazine, naviri majalah, naviri

Naviri Magazine - Bupati Klaten, Sri Mulyani, mendadak viral di media sosial Twitter, lantaran bantuan dari Kementerian Sosial berupa hand sanitizer ditempeli stiker wajahnya. Hal ini mengundang protes banyak pihak, karena Sri dinilai bertujuan mencari popularitas. 

Menanggapi hal ini, Wakil Ketua Umum Partai Gerindra, Fadli Zon, mengatakan, tindakan yang dilakukan Bupati Klaten sangat tidak pantas. Karena terindikasi telah mengambil peluang dalam kesempitan. 

"Jelas sekali itu mencuri kesempatan dalam kesulitan," kata Fadli kepada wartawan.

Menurut Fadli, tindakan Bupati Klaten itu juga erat kaitannya dengan kepentingan pribadi. Mengingat Klaten salah satu daerah yang bakal menggelar pilkada dalam waktu dekat.

"Ini merupakan tindakan konflik kepentingan, dan tidak pantas dilakukan seorang bupati," tutur Fadli. 

Sebelumnya, hashtag #BupatiKlatenMemalukan menjadi trending di jagat maya Twitter. Hal ini dipicu karena hand sanitizer bantuan dari Kemensos diubah sampulnya, seolah itu merupakan bantuan dari dirinya. 

Sri Mulyani, melalui akun @YaniSunarno, lantas membuat klarifikasi dan meminta maaf.

"Kepada seluruh netizen, saya sampaikan terimakasih atas saran, kritik dan masukannya. Berkaitan dengan bantuan hand sanitizer kepada masyarakat. Saya sampaikan permohonan maaf atas kesalahan yg terjadi di teknis lapangan," tulis akun @YaniSunarno. 

Baca laporan lengkap » Semua Hal tentang Virus Corona, di Indonesia dan Dunia.

Related

News 823230643692797288

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item