Fakta-fakta Unik dan Menarik Seputar Kucing (Bagian 1)


Naviri Magazine - Salah satu hewan paling terkenal di dunia adalah kucing. Sejak zaman Mesir kuno, kucing telah menjadi hewan terkenal, bahkan dianggap jelmaan dewa. Bila orang Mesir kuno ditinggal mati kucing peliharaannya, mereka akan mencukur bulu alisnya sebagai tanda duka cita.

Di zaman modern, kucing juga masih “dikeramatkan”. Jika orang tanpa sengaja menabrak kucing di jalan, mereka biasanya akan berusaha untuk menguburnya secara layak. Hal semacam itu tentu tidak terjadi pada hewan lain, semisal tikus. Jika orang menabrak tikus, hewan itu pasti akan ditinggalkan begitu saja.

Ronald Reagan, aktor film Hollywood yang menjadi presiden Amerika, mengawali karir politiknya sebagai gubernur di California. Ketika menjabat sebagai Gubernur California, Reagan pernah mengeluarkan Perda (Peraturan Daerah) yang isinya melarang warga California menendang kucing.

Mungkin fakta-fakta di atas terdengar aneh atau unik. Namun kucing masih memiliki fakta-fakta menarik lain, berikut ini di antaranya:

Di dunia ini ada lebih dari 500 juta jenis kucing, dengan sekitar 33 macam keturunan.

Kucing rumah adalah salah satu hewan predator paling hebat di dunia. Kucing ini mampu membunuh atau memakan beberapa ribu spesies, mengalahkan kucing besar seperti singa, harimau, dan sejenisnya, yang hanya mampu memangsa kurang dari 100 spesies. Namun, karena ukurannya terbilang kecil, maka tidak berbahaya bagi manusia.

Kucing telah berhubungan dan hidup berdampingan dengan manusia setidaknya sejak 3500 tahun yang lalu. Pada waktu itu orang Mesir kuno telah menggunakan kucing untuk mengusir hama tikus dan hewan pengerat lainnya dari hasil panen mereka.

Orang Mesir kuno mencukur rambut alis mereka ketika kucing di rumahnya mati, dan peraturan di masa itu akan mengenakan hukuman mati pada siapa pun yang membunuh kucing.

Di antara banyak spesies kucing, hanya terdapat 1 persen populasi kucing di dunia yang termasuk galur murni atau kucing ras. Sisanya adalah kucing hasil percampuran dari berbagai ras, atau yang biasa kita sebut kucing kampung. Karena itu, kucing ras termasuk kucing yang paling sering dicari dan berharga mahal.

Dalam kerajaan hewan, IQ kucing hanya dapat dilewati oleh monyet dan simpanse, karena kucing anggora atau kucing persia sangat pandai.

Kucing termasuk hewan yang sangat bersih. Mereka sering merawat diri dengan menjilati rambut mereka. Saliva atau air liur mereka adalah agen pembersih yang kuat, tapi dapat memicu alergi pada manusia.

Kucing memiliki sekitar 30 gigi dalam mulutnya.

Kucing memiliki 30 ruas tulang belakang—jumlah itu 5 kali lebih banyak dari yang dimiliki manusia.

Kucing memiliki 230 tulang—jumlah itu 24 kali lebih banyak dari yang dimiliki manusia.

Selama masa produktifnya, kucing betina dapat melahirkan sampai 100 ekor anak kucing.

Kucing tidak memiliki collarbone atau tulang leher, yang memungkinkannya masuk melewati celah selebar kepalanya.

Rahang kucing tidak bisa bergerak ke kiri dan kanan.

Kucing memiliki kelenturan yang menakjubkan. Kaki depannya dapat diputar ke segala arah, dan setengah bagian tubuhnya dapat bergerak ke arah yang berlawanan.

Kucing memiliki 32 otot pada setiap telinganya.

Kucing lebih mungkin selamat jika terjatuh dari lantai 20 daripada lantai 7, karena kucing membutuhkan waktu setara dengan 8 tingkat untuk menyadari apa yang terjadi, untuk tenang dan membetulkan posisinya.

Pendengaran kucing lebih sensitif dibanding manusia dan anjing. Batas pendengaran kucing mencapai 65 khz, sedangkan manusia hanya 20 khz.

Dibandingkan mamalia lain, kucing memiliki mata terbesar (dalam hubungannya dengan ukuran besar tubuh).

Dalam kegelapan total, kucing tidak bisa melihat. Tetapi ketajaman matanya di malam hari sangat baik. Kucing hanya memerlukan seperenam cahaya yang dibutuhkan manusia untuk melihat normal di malam hari. 

Mata kucing memiliki lapisan perefleksi atau pemantul cahaya, disebut tapetum lucidum, yang dapat berfungsi memperkuat cahaya yang masuk ke retina, yang menyebabkan mata kucing berpendar di malam hari. Lapisan pemantul itu dapat menyerap cahaya 6 kali lebih kuat daripada mata manusia, yang memungkinkan kucing dapat melihat di kegelapan.

Kucing dengan bulu putih dan mata biru biasanya terlahir tuli, walaupun begitu indera lain mereka berkembang sebagai gantinya.

Kucing—termasuk kucing besar seperti macan, cheetah dan lainnya—hanya dapat melihat dua warna, yakni hijau dan biru.

Kucing biasanya memiliki berat badan antara 2,5 hingga 7 kilogram, dan jarang melebihi 10 kilogram, kecuali diberi makan berlebih. Dalam penangkaran, kucing dapat hidup selama 15 hingga 20 tahun, bahkan kucing tertua pernah diketahui berusia 36 tahun. Kucing liar yang hidup di lingkungan urban modern hanya mampu hidup selama 2 tahun atau kurang.

Kumis pada kucing sangat sensitif dan dapat merasakan perubahan tekanan udara, bahkan yang kecil sekalipun. Kemampuan ini membuat kucing dapat menggunakannya sebagai penuntun alternatif untuk bergerak dalam kegelapan ketika ia tidak dapat melihat.

Cakupan pandangan kucing mencapai 185 derajat.

Kucing memiliki sistem saraf yang sangat sensitif.

Baca lanjutannya: Fakta-fakta Unik dan Menarik Seputar Kucing (Bagian 2)

Related

Science 8599735917647583923

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item