Ini 10 Makanan Indonesia yang Terkenal di Kalangan Turis Mancanegara (Bagian 1)

Naviri Magazine - Turis atau wisatawan mancanegara datang ke Indonesia ternyata bukan hanya untuk menikmati keindahan alamnya, tapi juga un...


Naviri Magazine - Turis atau wisatawan mancanegara datang ke Indonesia ternyata bukan hanya untuk menikmati keindahan alamnya, tapi juga untuk menikmati kuliner atau makanan khas Indonesia. Ada beragam makanan khas Indonesia yang ternyata sangat terkenal dan digemari para turis luar negeri.

Di antara banyak makanan Indonesia, berikut ini adalah sepuluh makanan yang paling terkenal di kalangan turis mancanegara.

Ketoprak

Ketoprak adalah salah satu makanan tradisional Indonesia yang dapat dengan mudah kita temukan dimana-mana. Dari restoran hingga ada pedagang yang menjualnya dengan gerobak. Bagi kalian yang sudah pernah makan ketoprak pasti tahu seperti apa kelezatan dari makanan satu ini. Hanya dengan bahan-bahan sederhana, makanan ini bisa terasa begitu lezat.

Di dalam ketoprak terdapat beberapa bahan makanan seperti bihun, toge, lontong, telur, tahu, dan kerupuk. Ditambah dengan siraman bumbu kacang yang enak membuat makanan ini bisa membuat siapapun ketagihan.

Gudeg

Terbuat dari buah nangka muda ditambah dengan gula aren, susu kelapa, daging, bawang putih, dan tidak lupa sambal. Gudeg adalah salah satu simbol dari kota Yogyakarta yang menjadi salah satu makanan ala Indonesia yang menggugah selera. Baik tekstur dan rasa gudeg, banyak orang yang pasti suka dengan makanan ini.

Makanan ala Yogyakarta ini menggunakan nangka muda yang dimasak dengan menggunakan campuran susu kelapa dan gula aren selama beberapa waktu. Tujuannya adalah untuk membuat nangka menjadi halus dan mudah untuk dikunyah. Sensasi pedas yang terdapat pada gudeg merupakan kombinasi dari beberapa cabai. Sedangkan warna coklat dihasilkan dari bahan alami yakni daun kayu jati.

Sop Buntut

Makanan khas Indonesia berikut ini pernah nyaris dilupakan oleh orang banyak. Namun berkat seorang koki dari Hotel Borobudur, pada thaun 1973 sop buntut lahir kembali dan mulai diperkenalkan lagi ke masyarakat. Kembalinya makanan tradisional ini sampai membuat sejumlah petinggi politik ikut merasakan sendiri kenikmatan dari sop buntut.

Ada berita yang mengatakan bahwa sop buntut ini dulunya merupakan makanan yang berasal dari London di abad ke-17, namun untungnya sop buntut ala Indonesi yang akhirnya lebih dikenal dan menjadi populer. 

Sop buntut dibuat dari daging sapi yang sudah lebih dulu dibakar dan dicampur dengan sop khusus yang telah diberi bumbu. Sekarang ini, banyak orang yang mengkonsumsi sop buntut bisa bersamaan dengan nasi putih, acar, jeruk nipis, dan tambahan sambal.

Rawon

Jangan takut dulu melihat warna makanan ini yang hitam pekat. Warna hitam dari rawon berasal dari salah satu buah yang bernama buah keluak yang merupakan buah asli dari wilayah Asia Tenggara. Buah keluak memiliki warna hitam dan memiliki rasa yang cukup pedas. Rawon menggunakan bahan-bahan seperti daging sapi, bawang putih, bawang merah, jahe, dan kunyit.

Satu varian terbaru dari rawon dapat ditemukan bila kalian berkunjung ke kota Surabaya. Disana kalian bisa menemukan variasi rawon yang disebut dengan rawon setan. Perlu kalian ketahui bahwa nasi rawon adalah makanan khas dari daerah Jawa Timur. Biasa orang menikmati rawon bersamaan dengan nasi. Rasa pedas dari rawon disebabkan oleh buah keluak.

Gado-gado

Siapa bilang makanan sehat itu tidak enak? Pasti orang itu belum pernah mencoba yang namanya lotek atau yang lebih populer dengan nama gado-gado. Nama gado-gado diidentik dengan kata campur-campur. Nama tersebut terlihat sesuai dengan apa yang ada di gado-gado. Kota yang paling sering dihubungkan dengan gado-gado adalah Jakarta..

Gado-gado merupakan makanan lezat sekaligus sehat ala Indonesia. Gado-gado terdiri dari sayur-sayuran seperti kacang panjang, bayam, jagung, toge, timun, tempe, kentang, dan telur. Semua bahan makanan tersebut dicampur dalam satu piring yang kemudian diguyur dengan saus kacang. Tidak jarang orang akan menambahkan kerupuk sebagai pelengkap.

Baca lanjutannya: Ini 10 Makanan Indonesia yang Terkenal di Kalangan Turis Mancanegara (Bagian 2)

Related

Indonesia 3075293573416533026

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item