Ini 10 Tips Berguna untuk Kamu yang Ingin Beli Kamera Digital (Bagian 1)


Naviri Magazine - Meski sudah ada ponsel berkamera, masih banyak orang menggunakan kamera digital untuk mengambil atau merekam momen indah, agar bisa dikenang kembali suatu saat. Perlu kita ketahui, banyak tipe kamera digital, dan harganya juga bervariasi. Untuk itu, sebelum memutuskan untuk membeli kamera digital, perlu waktu untuk menimbang kamera digital mana yang ingin dibeli. 

Berikut ini 10 tips berguna bagi kamu yang ingin membeli kamera digital.

Garansi

Ketika seseorang membeli barang elektronik, pasti akan menanyakan tentang garansi. Meski tidak mengharapkan bahwa barang tersebut akan rusak tapi tidak ada salahnya kita berjaga-jaga dengan menanyakan garansi barang kepada sang penjual. Hal yang sama juga perlu kalian perhatikan sebelum memutuskan untuk membeli kamera digital.

Pentingnya menanyakan jangka waktu garansi kamera berguna agar kalian nantinya tidak perlu mengeluarkan uang ketika harus membetulkan kamera kalian bila mengalami kerusakan. Semakin panjang durasi garansi akan semakin bagus. Tanyakan juga dimana kalian bisa mengklaim garansi tersebut.

Kelengkapan Kamera

Sebelum membeli suatu barang, tanyakan pada penjual mengenai kelengkapan barang yang akan didapat. Tidak lucu apabila setelah kita membeli suatu barang ternyata ada sesuatu yang terlupa. Apalagi jika itu bersangkutan dengan membeli kamera digital.

Perlu kalian tahu bahwa perlengkapan kamera itu sangatlah banyak. Dari baterai, lensa, tripod, memory card, dan masih banyak lagi lainnya. Pastikan kelengkapan kamera tersebut ada di dalam kotak kamera yang mau kalian beli. Untuk itu, ajaklah orang yang mengerti tentang kamera digital agar bisa membantu kalian memeriksa kelengkapan kamera.

Ukuran Kamera

Ukuran adalah segalanya. Mungkin kalimat itu sudah sering kalian dengar. Saat membeli suatu barang, salah satu hal yang harus perhatikan adalah ukuran dari barang tersebut. Jika terlalu besar atau terlalu kecil tentunya barang tersebut tidak akan terasa nyaman untuk dipakai. Begitu juga dengan kamera digital.

Sekarang ini, kamera digital yang dijual di pasaran memiliki bentuk dan ukuran yang beraneka ragam. Sebelum memustuskan untuk membelinya, pastikan dulu kamera mana yang bisa membuat kamu nyaman memakainya. Semakin besar ukuran suatu kamera tentunya akan semakin merepotkan untuk dibawa kemana-mana.

Harga Jual

Pernahkah kamu berpikir untuk menjual salah satu barang yang pernah kamu beli? Ketika kamu jual, berapakah kerugian atau keuntungan yang kamu dapat? Jangan sampai kamu menjual barang dengan harga jual turun jauh dari pertama kali membelinya. Untuk itulah sebelum kamu membeli barang, perkirakan dulu kira-kira berapa harga jualnya nanti.

Ketika membeli kamera digital tentu kita akan mencari kamera dengan harga yang cocok dan terjangkau di saku. Selain mencari kamera dengan harga yang terjangkau, jangan lupa untuk mencari tahu berapa harga jual kamera tersebut. Jangan sampai kamera yang kamu beli dengan susah payah, harga jualnya justru terjun bebas.

Konsultasi Pada yang Ahli

Ketika sedang mengalami kesulitan, bukan hal yang aneh misalnya kita berkonsultasi dengan yang sudah berpengalaman. Dengan konsultasi, kita bisa mengurangi resiko akan salah mengambil keputusan. Begitu juga dengan membeli kamera digital.

Membeli kamera digital tidak semudah yang kalian pikirkan. Jangan samakan membeli kamera digital seperti memilih makanan di supermarket. Kamera digital memiliki ragam variasi dan perlengkapan yang mungkin saja masih belum kamu ketahui. Tanya pada teman yang lebih akan lebih membantu. Lebih banyak bertanya dulu daripada nanti salah membeli.

Baca lanjutannya: Ini 10 Tips Berguna untuk Kamu yang Ingin Beli Kamera Digital (Bagian 2)

Related

Tips 2418262983447658840

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item