Kisah Beate Heister dan Karl Albrecht Jr, Dua Miliuner yang Misterius


Naviri Magazine - Beate Heister dan Karl Albrecht Jr. adalah anak-anak Karl Hans Albrecht atau yang dikenal sebagai Karl Albrecht Sr., pendiri jaringan toko Aldi yang merupakan retailer terbesar di Jerman. 

Pada 16 Juli 2014, Karl Albrecht Sr. meninggal dunia, dan kekayaannya pun diwariskan kepada dua anaknya, Beate Heister dan Karl Albrecht Jr. Atas warisan tersebut, mereka menjadi orang-orang terkaya di dunia, dengan nilai kekayaan sebesar 21,3 miliar dollar.

Beate Heister dan Karl Albrecht Jr. sangat menutup diri dari publisitas, sehingga sangat sedikit yang diketahui publik mengenai diri mereka. Bahkan ayah mereka, Karl Albrecht Sr., yang sebelumnya telah terkenal sebagai orang terkaya di Jerman pun sangat menutup diri dari publisitas, sehingga publik juga tidak banyak mengetahui tentang kehidupan pribadinya. 

Informasi mengenai Karl Albrecht Sr. hanya muncul sepotong-sepotong, termasuk asal usul kerajaan bisnisnya yang kini menjadikan keluarganya kaya-raya. 

Berdasarkan sejarah yang bisa ditelusuri, Karl Albrecht Sr. lahir pada 20 Februari 1920. Dia memiliki adik bernama Theo Albrecht. Keduanya dibesarkan di sebuah keluarga sederhana di wilayah Essen, Jerman. Ayah mereka bekerja sebagai penambang, sementara ibu mereka mengelola sebuah toko kelontong kecil di wilayah pinggiran kota Essen.

Ketika besar, Theo membantu ibunya di toko, sementara Karl bekerja di toko makanan. Ketika orang tua mereka meninggal dunia, Karl dan Theo mewarisi usaha toko kelontong ibunya, dan mereka berdua melanjutkan usaha tersebut. Di bawah kendali Karl dan Theo, toko kelontong yang semula kecil itu dikembangkan hingga membesar, dengan nama usaha Albrecht KG.

Memasuki tahun 1961, usaha mereka kian membesar, dan dari sana dua bersaudara—Karl dan Theo—memiliki rencana untuk membuat cabang-cabang toko. Dari situlah kemudian lahir jaringan toko yang diberi nama Aldi, yang merupakan kependekan Albrecht Discount. Jaringan toko Aldi mulai dibuka sejak tahun 1962, hingga kemudian terus berkembang pesat di Jerman, bahkan hingga ke Eropa. 

Pada 1994, Karl Albrect melepas kegiatan operasional perusahaannya, dan hanya duduk sebagai ketua dewan perusahaan. Kemudian, pada 2002, dia juga melepaskan posisinya di dewan perusahaan, dan menyerahkan kendali perusahaannya kepada orang-orang yang ditunjuk. 

Sejak itu, bisa dibilang keluarga Albrecht tidak lagi mengurusi perusahaan, meski sahamnya masih milik mereka. 

Seperti yang dinyatakan di atas, Karl Albrecht Sr. sangat tertutup, sehingga kehidupan pribadinya sulit diketahui publik. Di luar urusan perusahaan, Karl Albrecht Sr. diketahui senang menanam anggrek. Dia juga suka bermain golf, dan biasa bermain di lapangan golf pribadi yang telah dibangunnya sejak 1976. Dia juga diketahui memiliki dua anak, yaitu Beate Heister dan Karl Albrecht Jr. 

Ketika Karl Albrecht Sr. meninggal dunia pada 16 Juli 2014 dalam usia 94 tahun, kekayaannya pun jatuh ke tangan dua anaknya tersebut. Atas warisan ayah mereka, Beate Heister dan Karl Albrecht Jr. memiliki kekayaan sebesar 21,3 miliar dollar, hingga nama mereka masuk daftar orang-orang terkaya di dunia.

Related

Figures 8358982010453592719

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item