Sering Terlihat, Inilah Arti Sebenarnya 10 Simbol Populer di Dunia (Bagian 1)


Naviri Magazine - Simbol adalah salah satu kode populer yang biasa digunakan manusia dalam kehidupan sehari-hari, untuk berbagai tujuan atau penanda. Apotek, misalnya, punya simbol terkenal berupa gambar tongkat dan ular. Kapan pun kita melihat simbol itu, kita tahu di sana ada apotek. Tapi apa arti simbol itu, dan kenapa apotek disimbolkan dengan gambar tongkat dan ular?

Uraian berikut ini membahas sepuluh simbol terkenal di dunia, dan arti atau sejarah di baliknya.

Simbol Metal

Kalian yang anak metal pasti tahu dengan simbol tangan yang mengangkat jari telunjuk dan kelingking yang diangkat ke atas. Selain menjadi simbol anak metal, simbol jari ini juga bisa dikatakan menyerupai tanduk iblis. Lalu, apa sebenarnya makna dari simbol tanduk iblis atau anak metal ini?

Simbol tanduk iblis atau anak metal ini aslinya dinamakan Corna. Corna ini melambangkan mudra-karana dalam kepercayaan Hindu dan Buddha. Di agama Hindu atau Buddha, simbol ini berarti sebagai tanda untuk mengusir roh jahat. 

Tapi, kalian perlu berhati-hati dalam menunjukkan simbol ini. Bagi orang-orang di Baltic, tanda ini berarti kalian ingin melakukan hubungan intim dengan pasangan orang.

Tengkorak dan Tulang

Seberapa sering kalian melihat simbol tulang dan tengkorak? Harusnya sih sudah sering ya, baik di kehidupan nyata atau di dalam kartun. Sekarang, tanda ini sering digunakan untuk menandakan tanda bahaya atau beracun. Kalian yang belajar di kimia akan sering menemukan tanda ini di botol yang berisikan cariran berbahaya.

Bila menilik sejarah masa lalu, tanda ini juga sudah sering terlihat dan digunakan oleh banyak orang, hanya saja dalam konteks yang berbeda. Bangsa Spanyol jaman dulu menggunkan simbol tulang dan tengkorang ini sebagai simbol untuk menandakan kuburan. 

Jika kalian pergi ke Spanyol dan menemukan sejumlah tempat dengan simbol ini, itu tandanya ada kuburan di tempat tersebut.

Pentagram

Makna lambang bintang di jaman sekarang ternyata sudah bergeser begitu jauh dari jaman dahulu. Sekarang, orang-orang tahu bahwa gambar bintang atau yang biasa disebut dengan pentagram ini adalah simbol dari setan dan hal-hal yang berbau sihir. Makna ini jelas sudah sangat bergeser dari jaman kuno.

Simbol pentagram ini pertama kali ditemukan di dalam dinding goa di Babylonia. Bagi orang Yunani, tanda ini dipercaya memiliki kekuatan magic. Pentagram memiliki makna asli sebagai jalur dari planet Venus yang harus ditempuh untuk mengelilingi bumi, diperkirakan memiliki siklus 8 tahun sekali. 

Di Jerusalem, tanda ini adalah simbol untuk melambangkan 5 luka yang ada pada tubuh Yesus ketika disalib. Barulah di abad ke-20, pentagram ini mulai bergeser maknanya menjadi simbol setan.

Bintang David

Star of David atau Bintang David sering dihubungkan dengan agama Yahudi. Ternyata, bila ditelusuri lebih dalam, Bintang David ini bukanlah asli dari orang Yahudi. Memang simbol ini sering digunakan oleh orang Yahudi, tapi, Bintang David baru diakui sebagai simbol pada tahun 1897. Oke, jika bukan merupakan simbol dari agama Yahudi, simbol apakah ini sebenarnya?

Sebelum diakui sebagai simbol agama Yahudi, simbol Bintang David pernah muncul di agama Buddha, Hindu, dan Jainisme (kepercayaan orang India jaman dulu). Adalah agama Hindu yang menggunakan simbol ini lebih lama ketimbang agama lainnya. 

Di kepercayaan Hindu, simbol Bintang David ini melambangkan Anahata. Anahata adalah 4 cakra utama yang ada di tubuh manusia.

Baca lanjutannya: Sering Terlihat, Inilah Arti Sebenarnya 10 Simbol Populer di Dunia (Bagian 2)

Related

Science 3861345351345460896

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item