Ibadah Haji Dibatalkan, Jubir Ma’ruf Amin: Menghindari Covid-19 Itu Juga Ibadah


Naviri Magazine - Juru Bicara (Jubir) Wakil Presiden (Wapres), Masduki Baidlowi mengatakan bahwa keputusan pemerintah untuk tidak memberangkatkan haji karena berbagai pertimbangan. Salah satunya pertimbangan ormas-ormas Islam besar yang mengimbau untuk tidak melaksanakan haji tahun ini.

“Karena memang antara tahun ini dengan tahun sebelumnya tidak ada bedanya covid ini. Bahkan sekarang ada varian –varian baru yang lebih jahat. Itu yang menjadi pertimbangan,” kata Masduki.

Di sisi lain beberapa negara juga saat ini beberapa negara mengalami kenaikaan kasus covid-19. Tidak hanya di negara berkembang tapi juga negara maju.

Masduki menyebut jika ada pihak yang kecewa dengan keputusan pemerintah mungkin tidak berpikir bahwa menghindari covid-19 saat ini merupakan ibadah.

“Sehingga hanya melihat haji sebagai ibadah tapi mengindari covid bukan ibadah.Ini ibadahyang tidak kalah pentingnya. Bahkan itu merupakan kewajiban, wajib kifayah, radhu kifayah. Menghidari bahaya ini karena berkaitan langsung degan bagaiman kita menyelsaikan masalah umat. Masalah kemiskinan, masalah pendidikan,” paparnya

Dia mengatakan, bahwa Wakil Presiden (Wapres) Maruf Amin selalu berdiskusi bahwa ibadah hanya berkaitan dengan ritual semata. Pasalnya menghindari bahaya seperti covid-19 juga merupakan ibadah.

“Jadi kita jangan berpikir ibadah itu hanya ritual sholat, puasa zakat haji. Jangan begitu, ibadah itu yang paling penting saat ini itu adalah bagaimana menghindari marabahaya dari covid. Itu nilai ibadahnya sangat tinggi. Jadi melihat agama dan ibadah itu tidak hanya ritual. Tapi secara integratif melihat ibadah. Itu yang sering didiskusikan wapres bersama kita-kita,” pungkasnya.

Related

News 3219137548551313710

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item