Buat Pelaku Usaha, Begini Cara Sukses Menjalankan Bisnis dari Rumah


Naviri Magazine - Pebisnis dan pengusaha harus mengelola bisnisnya dari rumah, seiring dengan kebijakan Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM).

Karena penerapan PPKM, maka beberapa tentu dapat bekerja dan beradaptasi dengan baik karena memang sebelumnya sudah pernah dilakukan. Namun, banyak juga yang belum bisa melakukannya seperti halnya bekerja di tempat bisnis.

Berikut ini berbagai tips ampuh agar bisa tetap menjalankan bisnis meski dari rumah.

1. Berusaha untuk beradaptasi

Tidak banyak orang yang bisa mengubah kebiasaan dalam menghadapi perubahan, seperti halnya menghadapi imbauan kerja dari rumah bagi orang-orang yang terbiasa bekerja ke kantor, termasuk para pebisnis.

Maka dari itu, perlu usaha lebih keras untuk melakukan adaptasi. Salah satunya adalah dengan memanfaatkan terpangkasnya waktu perjalanan, yang biasanya dilakukan dari rumah ke kantor, untuk membuat jadwal yang harus dilakukan dalam satu hari.

2. Realistis dengan target

Seorang pebisnis perlu mengatur ulang atau mendiskusikan kembali berbagai rencana bisnis yang sudah terbentuk sebelumnya untuk menghadapi pandemi Covid-19. 

Perusahaan sekaligus karyawan harus lebih realistis dengan target yang ingin dicapai. Pasalnya kondisi kerja dari rumah lebih kurang dapat memengaruhi rencana yang sudah dibentuk ketika kondisi normal.

3. Jadwalkan istirahat rutin

Salah satu kesalahan yang kerap dilakukan oleh orang yang bekerja dari rumah adalah tidak memberikan waktu yang pasti untuk beristirahat. 

Pasalnya ketika merasa nyaman di rumah, waktu bekerja terasa seperti waktu istirahat. Padahal, waktu istirahat dan bekerja adalah dua hal yang harus dibedakan agar produktivitas seimbang dengan kesehatan fisik dan mental.

4. Jaga komunikasi

Sama halnya komunikasi ketika berada di kantor melalui tatap muka, pebisnis tetap harus melakukan meeting secara rutin. 

Jadi, rutinitas tetap dilakukan meski dengan cara yang berbeda yaitu dengan melakukan video call atau video conference call. Dengan begitu, masing-masing anggota tim merasa tetap terkoneksi dan terhubung.

5. Lakukan rutinitas layaknya keadaan normal

Publikasi dari penelitian State of RemoteWork tahun 2019 menunjukkan bahwa kesendirian dapat membuat seseorang menjadi kurang termotivasi dan produktif dalam bekerja. Maka dari itu, salah satu cara agar tetap termotivasi atau terkoneksi ketika kerja dari rumah adalah tetap melakukan rutinitas layaknya bekerja secara normal.

Beberapa di antaranya adalah tetap bangun pagi, mandi, dan bersiap bekerja pada waktu tertentu. Bahkan, membuat satu tempat atau kamar khusus untuk bekerja dapat meningkatkan motivasi bekerja.

6. Pastikan modal cukup

Modal memang bukan syarat utama, tapi menjalankan bisnis dari rumah juga bukan berarti kamu  bisa memulainya dengan tangan kosong. Sebelumnya, pikirkan seberapa banyak dana yang dibutuhkan untuk operasional, seperti, membeli alat produksi, gaji karyawan, dan lain-lain.

Modal bisa didapat dari hasil tabungan atau pinjaman bank. Apa pun opsi pendanaan yang dipilih, pastikan kamu  sudah memperhitungkan konsekuensinya dengan baik. Ketahui kemampuan bayar Anda, terutama jika di tengah jalan bisnis mengalami kendala.

7. Rapikan administrasi

Kunci sukses sebuah bisnis terletak pada administrasinya. Jangan sampai kamu melupakan hal ini. Bisnis kecil berskala rumahan pun perlu memiliki rekam administrasi yang tertib untuk bisa berkembang dan sukses di masa depan.

Tips-nya, jangan pernah mencampur uang pribadi dengan uang bisnis. Catat keuangan masuk dan keluar sekecil apa pun nilainya. Tertib administrasi akan memudahkan Anda dalam melakukan evaluasi bisnis apakah profit atau justru rugi.

8. Survei pasar

Meski terlihat sepele, survei pasar ternyata berpengaruh besar terhadap kelangsungan bisnis kamu nantinya. Maka dari itu, cek dulu minat konsumen terhadap produk Anda, berapa harga yang bersedia mereka bayar, siapa saja kompetitornya, dan lain-lain.

Survei sebelum memulai bisnis akan membantu Anda memetakan peluang bisnis yang sedang tren di masyarakat. Dengan begitu proses produksi dan pemasaran juga lebih terarah, sehingga bisnis bisa tetap berkembang di tengah ketatnya persaingan.

Related

Tips 614607074829668126

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item