Daftar Negara-negara Anggota OECD (Organisasi untuk Kerja Sama dan Pembangunan Ekonomi)


Naviri Magazine - Organization for Economic Cooperation and Development (OECD) adalah organisasi internasional dengan tiga puluhan negara anggota, yang menerima prinsip demokrasi perwakilan dan ekonomi pasar bebas. Dalam bahasa Indonesia, organisasi ini disebut Organisasi untuk Kerja Sama dan Pembangunan Ekonomi.

Cikal bakal OECD berawal pada tahun 1948. Waktu itu namanya Organization for European Economic Cooperation (OEEC) atau Organisasi untuk Kerja Sama Ekonomi Eropa. Organisasi itu dipimpin oleh Robert Marjolin dari Prancis, yang dimaksudkan untuk membantu menjalankan Marshall Plan dalam rekonstruksi Eropa setelah Perang Dunia II.

Kemudian, seiring berjalannya waktu, keanggotaan organisasi itu merambah negara-negara non-Eropa. Akhirnya, pada 1961, organisasi itu pun dibentuk kembali menjadi OECD dalam Konvensi tentang Organisasi untuk Kerjasama dan Pembangunan Ekonomi. Berikut ini negara-negara anggota OECD.

Anggota pendiri (1961):
  • Amerika Serikat
  • Austria
  • Belanda
  • Belgia
  • Britania Raya
  • Bosnia dan Herzegovina
  • Denmark
  • Republik Irlandia
  • Islandia
  • Italia
  • Jerman
  • Kanada
  • Luksemburg
  • Norwegia
  • Prancis
  • Portugal
  • Spanyol
  • Swedia
  • Swiss
  • Turki
  • Yunani

Anggota yang bergabung kemudian (berdasarkan urutan tahun bergabung):
  • Jepang (1964)
  • Finlandia (1969)
  • Australia (1971)
  • Selandia Baru (1973)
  • Libya (1983)
  • Meksiko (1994)
  • Republik Ceko (1995)
  • Korea Selatan (1996)
  • Hungaria (1996)
  • Polandia (1996)
  • Slovakia (2000)
  • Chile (2010)
  • Slovenia (2010)
  • Israel (2010)

OECD memiliki kerangka kerja dalam bidang ekonomi (daya saing, pertanian, pertumbuhan ekonomi, industri, dll.); pembangunan pemerintahan (pemberantasan korupsi, reformasi peraturan, manajemen pelayanan publik); kelestarian (perikanan, energi, lingkungan hidup, dll.); kemasyarakatan (pendidikan, kesehatan, migrasi, dll.); keuangan (asuransi, perpajakan, investasi, dll.); hingga pembaruan (menyangkut bioteknologi, teknologi informasi dan komunikasi, serta ilmu pengetahuan dan inovasi). 

Related

International 7905343422020815229

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item