5 Hal yang Perlu Dipahami Cowok Saat Menunda Nikah demi Karier


Bagi sebagian cowok, memilih untuk menunda menikah demi mengejar karier adalah pilihan terbaik dalam hidup mereka. Walau sejatinya tidak mudah hal ini dilakukan, karena ada beberapa dari mereka yang justru merasakan kekhawatiran tersendiri dalam hidupnya.

Sebaiknya jangan terlalu khawatir jika kamu saat ini memilih untuk menunda menikah demi karier, karena banyak hal baik yang justru bisa kamu dapatkan ke depannya. Adapun beberapa hal yang sering menjadi kekhawatiran bagi seorang cowok di antaranya seperti di bawah ini. 

1. Kesulitan mendapat jodoh nantinya

Memilih untuk menunda menikah demi karier terkadang membuat sebagian cowok harus menghadapi kenyataan untuk menjomblo dalam waktu yang lama. Ada beberapa cewek yang tidak suka digantung dalam hubungan sehingga mereka lebih memilih pergi.

Akibatnya, pemikiran cowok yang merasa takut jika pada akhirnya ia tak kunjung mendapatkan jodoh itu kerap muncul. Sebaiknya hindari, justru ketika kamu sukses dan mapan nantinya akan ada banyak cewek yang tertarik dengan kamu.

2. Takut hidupnya tidak bahagia

Perjuangan untuk mencapai karier yang baik memang cukup berat, terlebih ketika kamu menahan diri untuk menunda suatu hal yang salah satunya menunda menikah. Ada perasaan takut jika tidak bisa menikmati kehidupan yang bahagia karena fokus dengan pekerjaan itu kerap datang.

Sebaiknya, hindari pemikiran seperti ini karena ke depannya justru kamu akan mendapat kebahagiaan lebih setelah perjuangan kamu menuai hasil. Kebahagiaan yang didapat dari hasil usaha sebelumnya akan terasa lebih berkesan.

3. Takut usianya cepat tua

Ketakutan lain yang kerap muncul ketika seorang cowok menunda menikah demi mengejar karier ialah takut jika usia mereka cepat tua. Tidak masalah, selagi usia mereka yang matang itu dibarengi dengan kesuksesan dalam hidupnya.

Pada akhirnya mereka sampai pada saat menikah dengan segudang persiapan yang jauh lebih baik. Dari pemikiran yang dewasa, karier yang baik serta penghasilan yang pastinya bisa menjamin hidup ke depannya.

4. Takut mengecewakan orangtua

Merasa takut membuat kecewa orangtua karena tidak kunjung menikah demi karier, sebenarnya pemikiran yang tidak semestinya ada. Karena orangtua mana yang tidak mau mendukung anaknya untuk sukses.

Justru ketika kamu mampu meraih kesuksesan, mereka akan sangat senang dengan pencapaian yang kamu raih nantinya. Masalah jodoh dan menikah bisa dibicarakan kemudian setelah apa yang kamu harapkan tercapai nantinya.

5. Takut gagal karier dan susah jodoh

Setiap usaha yang dilakukan tidak selamanya berjalan mulus, bahkan banyak dari yang pada akhirnya mengalami kegagalan. Ketika kamu saat ini memilih untuk menunda menikah demi karier, jangan punya pandangan jika nantinya kamu akan mengalami kegagalan karier dan juga tidak kunjung mendapatkan jodoh.

Karena kita tidak tahu jalan dan hasil ke depannya bagaimana pastinya. Justru yang buruk ketika kita tidak mau mencobanya terlebih dahulu. Tidak baik terlalu mengkhawatirkan hal-hal yang belum jelas terjadi. 

Related

Relationship 325669249707134614

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item