Misteri Hilangnya Harta Karun di Makam Firaun Mesir Kuno

Misteri Hilangnya Harta Karun di Makam Firaun Mesir Kuno

Naviri Magazine - Pada 1922, ketika Howard Carter menemukan makam Tutankhamen di Lembah Para Raja (Valley of the Kings), Mesir, dia terpesona oleh kemegahan artefak-artefak yang terdapat di makam raja muda tersebut.

Di sekitar makam terdapat banyak sekali batu permata dan artefak. Saking banyaknya, sampai Carter membutuhkan waktu 10 tahun untuk membuat katalognya. Namun, saat penggalian makam Fir'aun lainnya di akhir abad ke 19, ditemukan kenyataan bahwa makam-makam tersebut dalam keadaan kosong.

Hampir semua orang sudah tahu bahwa para perompak makam (orang-orang yang mencuri harta benda di dalam makam) telah menjalankan aksinya selama berabad-abad yang lalu. Namun, apabila mereka sampai menggasak habis harta para Firaun tersebut, hal itu sangat keterlaluan.

Pertanyaan selanjutnya, di manakah harta para Firaun tersebut disembunyikan? Beberapa ahli percaya bahwa harta tersebut sebenarnya sengaja diambil oleh para pendeta yang melakukan pemakaman atas dinasti Raja-Raja Mesir ke 20 dan ke 21 (tahun 425-343 SM) di Lembah Para Raja.

Firaun-Firaun di masa itu konon tidak melarang untuk mengambil harta yang ada di makam nenek moyang mereka untuk digunakan kembali pada saat pemakaman. Salah satu petinggi masa itu, bernama Herihor, menjadi contohnya.

Herihor adalah petugas mahkamah tinggi di zaman Ramses XI. Pada saat Ramses meninggal, Herihor merebut kekuasaan, kemudian kerajaan tersebut dibagi dua dengan menantunya, Piankh.

Herihor kemudian menempatkan dirinya sebagai penanggung jawab upacara pemakaman di Lembah Para Raja, sehingga dia punya banyak kesempatan untuk merampok makam raja-raja terdahulu. Makam Herihor sendiri sampai sekarang tidak ditemukan. Namun, para ahli yakin bahwa suatu ketika misteri hilangnya harta di makam para Firaun akan terkuak seiring seiring waktu yang berjalan.

Baca juga: Makna Rahasia di Balik 7 Simbol Illuminati yang Terkenal

Related

World's Fact 6903406535886375381

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item